Seiring dengan rilisnya ragam hero baru di Arena of Valor (AoV), perubahan meta pun jadi sangat menarik untuk disimak. Beberapa hero baru tersebut mampu memberikan pengaruh besar terhadap ekosistem game secara keseluruhan. Sayangnya, ada juga beberapa yang justru kalah pamor dengan hero lama yang lebih kuat.
Biasanya, hero baru yang kuat baru ketahuan potensi meta-nya setelah beberapa bulan rilis. Ambil contoh Ryoma yang saat ini kerap bikin kesal banyak pemain AoV karena dianggap terlalu OP. Sedangkan, untuk hero yang belum lama ini rilis, Max, banyak pemain yang masih beradaptasi dengannya. Potensi para hero ini sangat besar jika ada pemain yang benar-benar bisa mengeksploitasi kemampuan mereka.
Nah, kayaknya asyik, nih, ngebahas hero-hero AoV yang saat ini dianggap sebagai yang terkuat dan kerap diandalkan untuk naik peringkat di Ranked Games. Contohnya bisa lo lihat pada ulasan di bawah ini.
1. Violet
Entah kenapa, hero ini enggak pernah jadi lemah meski udah beberapa kali kena nerf. Jarang-jarang juga ada hero Marksman yang benar-benar nyakitin kayak Violet. Yap, hero cewek ini tetap menjadi salah satu yang terbaik di AoV sejak lama hingga kini. Desain kemampuannyalah yang membuat Violet jadi sangat OP. Makanya, rasanya bakal susah untuk benar-benar mengurangi kemampuannya, kecuali pihak AoV iseng dengan nge-remake kemampuannya.
Kombinasi skill-nya bikin hero ini nyakitin. Skill pertamanya, Tactical Fire, dikenal dengan damage supersakitnya dan tambahan buff di movement speed. Skill ini bisa tambah ngeselin jika penggunanya fleksibel dan enggak hanya bergerak secara garis lurus. Kemampuannya ini membuatnya menjadi salah satu hero yang paling mematikan, terutama dalam urusan laning dan duel 1v1.
2. Lauriel
Hero ini bisa dibilang adalah paket lengkap hero terbaik AoV. Kuat, iya. Damage-nya sakit, iya. Gesit, iya juga. Kombinasi skill aktifnya memang enggak begitu sakit jika dibandingkan dengan hero Mage atau pun Assassin pada umumnya. Namun, lo enggak bisa meremehkannya begitu aja karena dia punya skill pasif yang terbilang OP.
Enggak hanya menghasilkan damage jika stack sudah penuh, Lauriel juga bisa bikin musuh terkena efek slow sebesar 90% selama satu detik. Belum selesai sampai situ, Lauriel juga akan mendapat regen HP sebanyak 222 poin setelah musuh terkena damage tambahan tersebut.
Nah, hero ini makin ajib jika penggunanya ngerti cara memakainya. Lo mungkin pernah ngerasain betapa ngeselinnya kombinasi skill Lauriel musuh. Sebaliknya, kesan kuat hero ini agak menipu karena menguasainya enggak semudah yang dibayangkan. Lo juga harus farming dengan cepat karena hero ini sangat bergantung pada semua skill miliknya untuk berkontribusi dalam pertandingan.
3. Murad
Udah bukan rahasia lagi di dunia MOBA bahwa hero dengan mobilitas tinggi (baca: gesit) sering kali mendapat titel "Hero Terbaik". Prinsip tersebut juga berlaku di AoV yang punya hero Assassin supergesit, Murad. Kelincahan, damage, serta kombinasi skill-nya membuat hero yang tampilannya kayak "Prince of Arabia" ini menjadi salah satu Assassin, bahkan hero paling mematikan, sejagat AoV.
Jika lo bertemu Murad dalam pertarungan, terutama di situasi 1v1, enggak usah ragu lagi untuk mundur dan lari darinya. Itu pun kalau lo bisa lari darinya. Soalnya, Murad punya skill yang enggak cuma sakit, tapi juga membuatnya kebal dari segala serangan. Belum lagi efek lifesteal saat Murad mengaktifkan skill Ulti-nya. Skill pertamanya juga membuatnya sangat sulit untuk dikejar dalam situasi gank. Nah, wajar, ‘kan, kalau saat ini (dan sebelumnya juga) Murad menjadi meta?
4. Ryoma
Ryoma bisa dibilang menjadi hero paling ofensif saat ini. Semua skill-nya benar-benar nyakitin jika lo terkena. Makanya, dia bakal ampuh banget kalau udah ketemu hero Mage atau Marksman yang lengah. Uniknya, meski Ryoma murni hero melee, jangkauan serangannya termasuk besar sehingga memudahkannya untuk menghabisi lawan terlebih dulu atau pun menghabisi lawan yang kabur.
Serangannya yang tergolong cepat juga membuatnya menjadi salah satu hero spesialis push terbaik di AoV. Kombinasi skill-nya terbilang sangat apik untuk menghabisi minion dengan cepat. Kemampuannya secara enggak langsung bakal mencuri perhatian musuh yang khawatir akan lane-nya yang lo babat. Saat musuh fokus ke lane tempat lo berada, rekan setimnya tentu bakal lebih fokus membabat habis lane lainnya.
5. Superman
Definisi hero OP bisa lo lihat di sosok Superman. Sama seperti penggambarannya di dunia komik dan film, Superman di AoV sama kuat dan cepatnya. Dia pun punya jiwa superhero yang baik terhadap orang-orang. Maksudnya, lo enggak perlu ribet atau takut kesulitan saat memakai hero ini. Asal-asalan menggunakan skill pun, lo udah bisa menang banyak bersama Superman.
Kemampuan skill-nya menjadi biang kerok kenapa hero ini sangat dihindari dalam pertarungan. Burst damage skill-nya bisa dibilang yang paling besar di AoV, bahkan di jagat per-MOBA-an. Sekali skill-nya udah mencapai level maksimum, jangan harap lo bisa selamat darinya. Belum efek CC berupa stun atau slow yang jadi efek tambahan setiap skill miliknya.
Eits, ngerasa ada yang kurang? Yap, bukan Superman namanya kalau enggak bisa terbang. Kemampuan terbang Superman ini menjadi momok bagi hero musuh yang kurang gesit. Kalau tim lo punya carry yang enggak gesit, sebaiknya lindungi dia setengah mati jika musuh menggunakan Superman.
***
Lo enggak perlu khawatir sama keberadaan hero-hero ini dalam war. Soalnya, meta hero tentu bakal terus berubah seiring update yang dikeluarkan Garena untuk AoV. Namun, hal ini enggak bisa lo telan mentah-mentah begitu aja. Soalnya, lihat aja Violet atau Murad yang sejak awal memang kuat meski udah dibikin “jelek” berkali-kali.
Nah, apakah ada hero favorit lo dalam daftar ini? Ataukah, ada hero kuat lain yang enggak masuk daftar ini? Lo sendiri, hero mana yang jadi andalan lo kala bermain AoV?