10 Karakter Bintang Empat Genshin Impact yang Cocok Menjadi Pelengkap!

Banyak sekali karakter-karakter di Genshin Impact yang dikenal karena memiliki damage yang sangat besar. Seperti contohnya para karakter DPS bintang lima yang memiliki damage yang sangat besar dan pastinya kamu sudah mengetahui siapa saja mereka.

Selain deretan bintang lima yang sangat kuat di Genshin Impact, ternyata ada beberapa karakter bintang empat yang tidak boleh kamu remehkan. Karakter-karakter ini bisa saja membantumu untuk menambahkan damage dan bahkan memberikan damage. Penasaran siapa saja karakter-karakter tersebut? Yuk simak artikel berikut ini.

10 Karakter bintang empat yang cocok jadi pelengkap di Genshin Impact

Xiangling

Jangan diremehkan! Walaupun kamu bisa mendapatkan Xiangling dengan mudah, dia bisa menjadi karakter bintang empat yang harus kamu miliki. Elemental Skill dan Elemental Burst milik Xiangling masih menjadi penghasil efek Pyro paling ampuh hingga saat ini. Xiangling juga bisa digabungkan dengan tim apa pun untuk memberikan reaksi elemen dari Pyro.

Yaoyao

Karakter yang satu ini bisa menjadi healer tanpa harus berada di on-field yang bisa memberikan heal yang cukup banyak. Yaoyao adalah karakter dengan elemen Dendro pertama yang diperkenalkan di Genshin Impact.

Uniknya, Yaoyao bisa kamu buat sesukamu, mulai dari Elemental Mastery, HP, atau Energy Recharge. Banyak pemain yang sudah mulai mengganti Bennett dengan Yaoyao.

Bennett

Bennett adalah bintang empat yang paling banyak digunakan oleh para pemain. Ia telah membantu banyak pemain untuk mendapatkan damage terbesar mereka. Bukan hanya memberikan tambahan damage, Bennett bisa melakukan heal juga. Banyak yang mengatakan bahwa Bennett seharusnya menjadi karakter bintang lima.

Xingqiu

Satu-satunya karakter bintang empat yang menggunakan elemen Hydro di daftar ini. Xingqiu sangat cocok sebagai sub-DPS untuk tim yang menggunakan DPS karakter Pyro seperti Hu Tao, Diluc, Klee, dan lainnya.

Elemental Burst milik Xingqiu bisa memberikan efek Hydro secara terus menerus walaupun dia sedang tidak digunakan. Nilai tambahannya adalah bahwa Xingqiu juga bisa memberikan healing walau tidak terlalu banyak.

Sucrose

Bisanya, Sucrose akan menjadi karakter keempat di tim internasional yang dikenal menjadi tim yang sangat ramah dengan para pemain F2P. Sucrose adalah Anemo support terbaik setelah Venti. Banyak kombo-kombo tim yang memanfaatkan reaksi elemen Swirl miliknya untuk menghasilkan Elemental Burst yang sangat besar.

Kuki Shinobu

Saat pertama kali diperlihatkan skill dan kegunaan dari Kuki Shinobu, banyak pemain yang kurang menyukainya. Tapi setelah elemen Dendro di rilis, Kuki Shinobu telah menjadi karakter yang cocok untuk reaksi elemen Dendro.

Dia juga bisa memberikan healing saat menggunakan Elemental Skill yang akan mengorbankan sedikit darah miliknya. Kuki Shinobu juga akan sangat mudah kamu bangun karena dia menggunakan HP menjadi status dasarnya.

Diona

Kamu tidak memiliki support atau healer? Tenang saja, Diona bisa menjadi karakter di timmu yang bisa melakukan banyak hal. Diona sangat dikenal dengan shield miliknya yang sangat bagus untuk menghindari serangan musuh.

Bukan hanya itu, Diona juga bisa memberikan heal yang sama seperti healer pada umumnya. Elemental Skill yang memiliki cooldown sangat rendah membuat Diona sangat bagus untuk menciptakan energi partikel.

Shikanoin Heizou

Selain Sucrose, kamu juga bisa menggunakan Shikanoin Heizou sebagai opsi kedua. Gaya bertarungnya yang sangat unik menjadi pengalih perhatian para pemain karena tidak dimiliki oleh karakter lainnya.

Heizou akan memanfaatkan Elemental Mastery miliknya untuk memberikan support terbaik sebagai karakter Anemo. Heizou juga sangat bisa diandalkan untuk melakukan reaksi Swirl dengan elemen lainnya.

Faruzan

DPS yang menggunakan elemen Anemo akan sangat cocok dengan karakter bintang empat yang satu ini. Faruzan adalah karakter bintang empat yang akan memberikan buff untuk DPS Anemo.

Lebih bagus lagi jika kamu memiliki constellation enam dari Faruzan yang membangkitkan potensi penuhnya. Dia akan memberi CRIT Damage tambahan untuk para DPS Anemo yang kamu gunakan.

Kujou Sara

Jika kamu memiliki karakter Electro sebagai DPS-mu, kamu harus menggunakan Kujou Sara sebagai sub-DPS di timmu. Sama seperti Bennett, dia bisa memberikan damage tambahan untuk karakter-karakter Electro yang kamu miliki.

Bukan hanya itu, Kujou Sara juga bisa menghasilkan energy partikel yang cepat agar DPS mu bisa menggunakan Elemental Burst dengan cepat. Skill-skill miliknya juga bisa kamu gunakan sebagai buff karakter lainnya.

***

Siapa karakter bintang empat paling kuat menurutmu di Genshin Impact? Tulis jawabanmu di kolom komentar ya! Jangan lupa terus pantau KINCIR agar kamu tidak tertinggal informasi seputar game dan lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.