Meskipun Honor of Kings baru rilis secara global pada beberapa pekan lalu, namun skena kompetitif game ini sudah sangat aktif. Game ini dipastikan berpartisipasi dalam Esports World Cup 2024 yang kini sedang melangsungkan babak kualifikasinya buat mencari tim yang akan berangkat ke Arab Saudi.
Level Infinite saat ini sedang melangsungkan Honor of Kings Invitational Season 2 yang bertempat di Kuala Lumpur, Malaysia. Nantinya delapan tim dari turnamen tersebut berhak buat tampil di Honor of Kings Mid-Season Invitational yang menjadi bagian dari Esports World Cup 2024.
RRQ tersingkir, Kagendra terbang ke Esports World Cup 2024
Terdapat dua tim asal Indonesia yang bertanding di Honor of Kings Invitational Season 2, yaitu Kagendra dan RRQ. Pada fase group stage, keduanya tergabung di grup yang berbeda. Kagendra ada di grup C sementara itu RRQ tergabung di grup D.
Dua tim di masing-masing grup tidak hanya mengamankan tempat ke playoffs turnamen ini, tetapi juga berhak buat melaju ke Esports World Cup 2024. Hal itulah yang setidaknya ingin dicapai oleh Kagendra dan RRQ yang mewakili Indonesia di turnamen ini.
Kagendra yang tergabung bersama Team Secret dan Isurus berhasil mencapai hal tersebut. Walaupun mereka takluk dari Team Secret di laga pertama, namun Wiraww dan kawan-kawan bangkit di laga kedua. Kagendra menang atas Isurus buat menyabet posisi runner-up di grup C dan lolos ke Esports World Cup 2024.
Sayangnya RRQ gagal buat mengikuti jejak Kagendra. Tim raja dari segala raja takluk di dua pertandingan yang mereka mainkan, sehingga membuat mereka terpuruk di posisi juru kunci grup D. Perjalanan mereka juga sudah resmi terhenti hanya sampai di sini, padahal Honor of Kings Invitational Season 2 masih berlangsung hingga 7 Juli 2024 mendatang.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!