Gelaran Samsung Galaxy Gaming Academy 2024 telah usai. Akhirnya, setelah perjalanan panjang, acara pencarian bakat yang diinisiasi oleh Samsung Electronics Indonesia dan KINCIR ini telah menemukan pemenangnya. Dalam babak sengit Grand Final SGGA 2024, ATS Esports berhasil membungkam Izora Aumm dan keluar sebagai pemenang!
Dari kemenangan ini, ada satu sosok yang patut disorot pada babak Grand Final kemarin. Ia adalah Heizel Ihza Ramadhan a.k.a Jenkminaire. Ia berhasil menampilkan performa luar biasa dan dinobatkan sebagai MVP Grand Final SGGA 2024.
Performa awesome ATS Jenkminaire di babak Grand Final SGGA 2024
Pada game pertama, Jenkminaire tampil mengejutkan dengan memakai Zask di mid lane. Meskipun sempat tertekan di awal permainan, tapi ia berhasil memaksimalkan potensi Hero Mage tersebut untuk melakukan split push. Berkat kepiawaiannya, ATS Esports pun sukses mengamankan game pertama.
Berlanjut, momen awesome dari Jenkminaire juga lahir di game ketiga. Dengan Hero Faramis, ia lagi-lagi mendominasi mid lane. Berkali-kali Jenkminaire jadi penyelamat timnya ketika teamfight. Pasalnya, Hero ini punya kemampuan untuk memperpanjang durasi hidup rekan tim dan Jengminaire sukses memanfaatkan ultimate tersebut dengan apik. Alhasil, di game ini Jenkminaire memperoleh title MVP dengan statisik KDA 5/0/7.
Performa luar biasa Jenkminaire terus berlanjut hingga di match penentu. ATS Esports terlihat ingin tetap main agresif di ronde ini dengan menggunakan Hero-Hero teamfight. Strategi ini pun dimatangkan dengan Jenkminaire yang kembali menggunakan Faramis.
Lewat strategi ini, ATS Esports hanya butuh waktu 13 menit saja untuk menyudahi perlawanan dari Izora Aumm dengan skor akhir 3-1. Dengan kemenangan ini, ATS Esports sukses keluar sebagai juara dan menjadi Team Galaxy. Di sisi lain, performa luar biasa Jenkminaire membawanya dinobatkan sebagai MVP Grand Final SGGA 2024!
Dari prestasi ini, Jenkminaire diapresiasi dengan pemberian hadiah berupa Galaxy A55 5G LImited Awesome Gaming Package senilai Rp6.200.000. Untuk menunjang performa gaming yang luar biasa, Samsung Indonesia menyediakan Samsung Galaxy A55 5G dengan dua varian warna yaitu New Awesome Lemon dan Awesome Navy di dalamnya.
Tak hanya itu, ada bundling menarik seperti headphone gaming, casing silikon black navy, travel adaptor. Ada free items Diamond dan skin Hero Mobile Legends: Bang Bang juga, lho! Buat kamu para gamers yang tertarik untuk membeli Samsung Galaxy A55 5G Limited Awesome Gaming Package bisa langsung kunjungi situs resmi Samsung Indonesia.
Jangan lupa juga untuk pantau KINCIR agar enggak ketinggalan informasi seru seputar esports lainnya, ya!