RRQ Ferxiic

Lebih Seru Didukung Fams atau Kingdom? Ini Jawaban RRQ Ferxiic

Berita kepindahan RRQ Ferxiic dari EVOS Legends tentu jadi bahan perbincangan pencinta esports Mobile Legends tanah air. Pasalnya, kedua tim ini merupakan rival abadi sampai punya julukan derbi el clasico jika keduanya bertemu dalam satu turnamen.

Aspek lain yang membuat persaingan kedua tim ini seru untuk disaksikan adalah dari segi pendukung. Baik EVOS Legends maupun RRQ Hoshi memiliki fans setia yang selalu hadir menemani perjalanan keduanya. Mereka adalah Fams di kubu EVOS Legends dan Kingdom untuk sebutan fans tim RRQ Hoshi.

Peran Fams dan Kingdom di hati RRQ Ferxiic

RRQ Ferxiic

Bisa dibilang, dua suporter ini paling masif di Indonesia baik dari segi jumlah maupun antusiasme ketika hadir di pertandingan. Menariknya, kepindahan Ferxiic ini sempat menuai komentar dari kedua kubu.

KINCIR pun mencoba menanyakan hal ini kepada RRQ Ferxiic, kira-kira lebih seru didukung oleh Fams atau Kingdom? Soalnya, keduanya sama-sama mendukung penuh, bahkan julukan “tuan muda” sekarang berpindah ke Ferxiic yang tadinya dipegang oleh Alberttt.

“Dari pengalaman saya, didukung sama Fams atau Kingdom sama-sama seru. Mereka kalau dukung kan, all out. Selain itu, mereka juga selalu dukung saya baik itu ketika saya masih berseragam EVOS Legends atau sekarang RRQ Hoshi,” ujar RRQ Ferxiic.

Harus diakui memang baik itu Fams maupun Kingdom selalu menghadirkan atmosfer yang seru. Kehadiran mereka selalu menarik perhatian lewat chant dan sorak-sorai seruan positif untuk tim yang didukung.

Terlebih, dukungan mereka di venue maupun online punya arti khusus untuk para tim maupun pro player-nya. Oleh sebab itu, RRQ Ferxiic merasa bahwa didukung Fams atau Kingdom sama-sama punya nilai tersendiri baginya.

Bagaimana menurut kamu? Silakan tulis di kolom komentar, ya! Jangan lupa juga untuk terus pantau KINCIR agar kamu enggak ketinggalan informasi seputar game dan esports lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.