5 Efek Berbahaya dari Lagu Adele

“Lagu ‘Hello’ sebenarnya bukan lagu yang spesifik mengenai seseorang. Mungkin mengenai sosok di masa lalu, namun itu secara general saja.” Begitu kira-kira penyanyi yang sudah tiga tahun tak mengeluarkan album ini menjelaskan mengenai lagu barunya.

Usut punya usut, KINCIR menemukan keunikan akibat lagu “Hello” yang wow itu. Ternyata, banyak orang telah menjadi “korban” dari dahsyatnya lagu tersebut. Inilah kira-kira beberapa efek yang mungkin terjadi kalo kamu dengerin lagu tersebut.

1. Insecure

Ya, lagu ini ternyata bisa membuat seseorang jadi merasa insecure. Memang susah kalau punya pasangan yang masih terbayang kisah cinta di masa lalu. Suka sakit hati sendiri rasanya, padahal sebenarnya si dia juga tak melakukan apa-apa. Dikit-dikit baper

2. Brain Freeze

Sejenak, kita enggak bisa melakukan apa-apa atau tiba-tiba jadi bodoh karena lagu ini. Rupanya lagu ini punya daya kuat untuk membuat seseorang seperti jadi zombie. We have no brain at all. Only her/him in our mind. Jadi, Viki saranin jangan dengerin lagu ini sambil nyeberang jalan. Atau rasakan sendiri akibatnya.

3. Nothing Last Forever

Via Istimewa

Lagu ini bisa membuat kita berkontemplasi dan menyadari bahwa pada akhirnya enggak ada yang abadi di dunia ini. Sungguh menyedihkan. Coba aja kalian resapi liriknya, ViKi yakin kalian akan sadar bahwa semua yang kita punya saat ini suatu saat akan hilang, pergi, atau meninggalkan kita. Tentu ini akan membuat kalian buru-buru ingin meluk nyokap dan bilang, “I love you, Mom.”

4. Crying Out Loud

Via Istimewa

Entah kenapa, ini jadi reaksi terbanyak dari berbagai penikmat video dan lagu Adele tersebut. Kebanyakan dari mereka yang menangis beralasan sedih mengingat mantan kekasih atau orang yang pernah kita sayangi. Kakak-kakak cantik macam Katy Perry dan Kate Hudson saja sudah menjadi korban ganasnya lagu ini.

5. Pajamas Day

Via Istimewa

Coba dengarkan lagu ini ketika hujan. Hati dan perasaan kamu bakal semakin luluh lantak. ViKi pernah nyobain dan jadi seharian malas melakukan apa-apa. Rasanya cuma ingin malas-malasan di kasur saja. Merasa tak ada hari esok dan tak akan ada lagi kesempatan untuk meraih masa depan. Apa boleh buat, Adele memang selalu bisa membawa kita kepada suasana-suasana yang aneh.

***

Well, dari semua kejadian yang Viki temukan ini, tentu kita dapat menarik kesimpulan bahwa Adele memang seorang pembuat atau penyanyi yang hebat. Dengan kualitas vokal dan lirik yang ciamik, ia bisa membawa pendengarnya ke dalam dunia-dunia baru.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.