Turnamen FFWS SEA 2024 Spring sudah menyelesaikan pekan keduanya pada Minggu (31/3). Indonesia sendiri mengirimkan 5 tim ke turnamen skala Asia Tenggara tersebut, yang diantaranya adalah DEWA United Apollo, EVOS Divine, RRQ Ryu, Indostars, dan ONIC Olympus.
Pekan pertama turnamen ini sendiri bisa dibilang menjadi milik tim asal Thailand, karena lima tim dari negara gajah putih menempati posisi lima besar. Dominasi mereka berlanjut di pekan kedua, yang terlihat dari tim Thailand yang masih bertahan di lima besar.
Hasil FFWS SEA 2024 Spring Week 2
Buriram United Esports yang memuncaki klasemen di pekan pertama, berhasil mempertahankan takhtanya di pekan kedua. JOENA dan kawan-kawan kini mengumpulkan 471 poin selama dua pekan, dan nyaris unggul 100 poin dari CGGG yang berada di posisi kedua.
Buriram United Esports juga menjadi tim dengan torehan poin terbanyak di pekan kedua. Makanya tidak heran jika keunggulan mereka semakin menggunung atas tim yang berusaha mengejar mereka di fase liga FFWS SEA 2024 Spring.
Sementara itu hasil yang masih kurang maksimal kembali diraih oleh tim asal Indonesia. Salah satunya adalah perolehan poin RRQ Ryu di pekan kedua yang hanya mendulang 68 poin, sehingga posisi mereka terjun bebas dari peringkat 6 ke 11. EVOS Divine yang notabene merupakan rival sang raja dari segala raja, justru tampil optimal dengan merangsek naik ke posisi keenam di klasemen sementara.
IndoStars menguntit EVOS Divine di posisi ketujuh, sementara itu ONIC Olympus bertahan di 10 besar dengan menempati posisi kesembilan. DEWA United Apollo masih menjadi tim Indonesia dengan performa terburuk, karena tertahan di posisi ke-15 dan terancam gagal lolos ke fase berikutnya.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!