Esports World Cup 2024

(Esports World Cup 2024) Jadwal Lengkap dan Daftar Game yang Dipertandingkan!

Esports World Cup 2024 menjadi turnamen esports terbesar yang diselenggarakan di pertengahan tahun ini. Turnamen yang dihelat di Arab Saudi ini akan mempertandingkan puluhan cabang game esports dengan total hadiah yang mencapai puluhan juta dollar Amerika Serikat.

Turnamen ini akan berlangsung mulai 28 Juni hingga 25 Agustus 2024 dan menyiarkan pertandingan esports kelas dunia setiap harinya. Pastikan kamu tidak kelewatan setiap aksi di Esports World Cup 2024 dengan menyimak jadwal lengkap yang KINCIR berikan berikut ini!

Jadwal lengkap Esports World Cup 2024

MSC 2024 – Mobile Legends: Bang Bang

  • Jadwal: 28 Juni-14 Juli 2024
  • Total hadiah: US$ 3 juta
  • Total peserta: 23 tim

Turnamen Mobile Legends: Bang Bang pertama yang dipertandingkan di Esports World Cup 2024 adalah MSC 2024 alias Mid Season Cup 2024. Setelah sebelumnya hanya sebatas turnamen tingkat Asia Tenggara, Moonton meng-upgrade turnamen ini menjadi skala dunia setelah dimasukkan ke rangkaian Esports World Cup 2024.

Esports World Cup 2024 – Call of Duty: Warzone

  • Jadwal: 3-6 Juli 2024
  • Total hadiah: US$ 1 juta
  • Total peserta: 21 tim

Call of Duty: Warzone menjadi salah satu game yang paling akhir diumumkan akan dipertandingkan dalam rangkaian turnamen ini. Game ini baru secara resmi diumumkan ke publik pada 13 Juni 2024 yang lalu.

Esports World Cup 2024 – League of Legends

  • Jadwal: 4-7 Juli 2024
  • Total hadiah: US$ 1 juta
  • Total peserta: 8 tim

Delapan tim yang berlaga di turnamen ini semuanya berstatus sebagai tim invited. Pasalnya Riot Games sendiri sudah memiliki turnamen resmi di pertengahan tahun dengan nama Mid Season Invitational 2024 yang diselenggarakan pada Mei lalu.

Riyadh Masters 2024 – DOTA 2

Esports World Cup 2024
  • Jadwal: 4-21 Juli 2024
  • Total hadiah: US$ 5 juta
  • Total peserta: 20 tim

Riyadh Masters 2024 akan menjadi puncak kompetisi dari periode dari musim kedua ESL Pro Tour. Turnamen ini juga menyandang status sebagai turnamen dengan jumlah hadiah terbesar yang ada di Esports World Cup 2024.

Esports World Cup 2024 – Free Fire

  • Jadwal: 10-14 Juli 2024
  • Total hadiah: US$ 1 juta
  • Total peserta: 18 tim

Terdapat empat tim asal Indonesia yang akan berlaga di turnamen Free Fire dengan total hadiah US$ 1 juta ini. Hal tersebut membuat Free Fire menjadi cabang game dengan jumlah tim Indonesia terbanyak yang ada di rangkaian acara ini.

Esports World Cup 2024 – Counter Strike 2

  • Jadwal: 17-21 Juli 2024
  • Total hadiah: US$ 1 juta
  • Total peserta: 18 tim

Game legendaris terbitan Valve ini juga akan terlibat dalam event besar ini. Selain itu ini juga menjadi kali pertama Counter Strike 2 tampil di turnamen ini, setelah sebelumnya Counter Strike: Global Offensive yang dipertandingkan pada Gamers8 2023 yang lalu.

PUBG Mobile World Cup 2024 – PUBG Mobile

PMSL SEA 2024 Spring Alter Ego
  • Jadwal: 19-28 Juli 2024
  • Total hadiah: US$ 3 juta
  • Total peserta: 28 tim

Juara dari turnamen ini akan mendapatkan tiket buat langsung lolos ke PMGC 2024 yang menjadi turnamen tingkat dunia dari PUBG Mobile.

Esports World Cup 2024 – Overwatch 2

  • Jadwal: 24-28 Juli 2024
  • Total hadiah: US$ 1 juta
  • Total peserta: 16 tim

Turnamen ini akan menjadi turnamen major kedua buat Overwatch di tahun ini. Sebelumnya Activision Blizzard menyelenggarakan Overwatch Champions Series 2024 Major pada awal Juni 2024.

MWI 2024 – Mobile Legends: Bang Bang

  • Jadwal: 25-28 Juli 2024
  • Total hadiah: US$ 500 ribu
  • Total peserta: 16 tim

Mobile Legends: Bang Bang menjadi satu-satunya cabang game yang memiliki dua turnamen dalam Esports World Cup 2024. Turnamen MWI 2024 juga menjadi satu-satunya turnamen khusus perempuan yang dipertandingkan di sini.

Esports World Cup 2024 – Rainbow Six Siege

  • Jadwal: 31 Juli-4 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 2 juta
  • Total peserta: 16 tim

Ini menjadi kali kedua Rainbow Six Siege ikut serta dalam Esports World Cup. Sebelumnya game ini juga dipertandingkan dalam rangkaian Gamers8 2023 yang juga dilaksanakan di Arab Saudi.

Esports World Cup 2024 – Apex Legends

  • Jadwal: 31 Juli-4 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 2 juta
  • Total peserta: 40 tim

Game battle royale lainnya yang dipertandingkan di turnamen ini adalah Apex Legends. Jumlah pesertanya yang mencapai 40 tim membuat Apex Legends menjadi game dengan peserta terbanyak di turnamen ini.

HoK Mid-Season Invitational 2024 – Honor of Kings

Review game Honor of Kings
  • Jadwal: 1-4 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 3 juta
  • Total peserta: 12 tim

Selain menjadi turnamen tingkat dunia, HOK Mid-Season Invitational 2024 juga menjadi salah satu cara buat lolos ke puncak kompetisi Honor of Kings tahun ini. Soalnya dua tim terbaik dari turnamen ini berhak buat lolos otomatis ke HOK Invitational Championship 2024 yang diselenggarakan pada Oktober 2024 mendatang.

Esports World Cup 2024 – Fortnite

  • Jadwal: 8-11 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 1 juta
  • Total peserta: 16 tim

Game terbitan Epic Games ini kembali berpartisipasi dalam dalam Esports World Cup. Sebelumnya Fortnite dipertandingkan di Gamers8 2023 yang dimenangi oleh Japko dan Kami.

Esports World Cup 2024 – Street Fighter 6

  • Jadwal: 8-11 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 1 juta
  • Total peserta: 32 pemain

Street Fighter 6 menjadi salah satu game yang kompetisinya dipertandingkan secara individu. Seluruh pertandingan yang ada di game ini dimainkan secara 1v1.

Esports World Cup 2024 – Teamfight Tactics

  • Jadwal: 8-11 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 500 ribu
  • Total peserta: 16 tim

Game terbitan Riot Games ini juga akan turut ambil bagian dalam turnamen ini. Meskipun skena kompetitifnya tidak sebesar League of Legends, namun turnamen ini memiliki hadiah mencapai US$ 500 ribu.

Esports World Cup 2024 – StarCraft II

  • Jadwal: 14-18 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 1 juta
  • Total peserta: 18 pemain

StarCraft II jugamenjadi salah satu game yang kompetisinya dipertandingkan secara individu. Seluruh pertandingan yang ada di game ini dimainkan secara 1v1.

Esports World Cup 2024 – EA Sports FC 24

PlayStation Plus EA Sports FC 24
via Istimewa.
  • Jadwal: 15-18 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 1 juta
  • Total peserta: 16 pemain

EA Sports FC 24 jugamenjadi salah satu game yang kompetisinya dipertandingkan secara individu. Turnamen ini berlangsung hanya beberapa bulan setelah FC Pro 24 World Championship yang menjadi puncak kompetisi di kalender skena kompetitif game ini.

Esports World Cup 2024 – Call of Duty: Modern Warfare III

  • Jadwal: 15-18 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 1,8 juta
  • Total peserta: 16 tim

Selain Call of Duty: Warzone, Activision juga mengirimkan Call of Duty: Modern Warfare III buat dipertandingkan di sini. Game ini mempertandingkan format pertandingan FPS pada umumnya, sehingga tidak menggunakan format battle royale seperti Call of Duty: Warzone.

Esports World Cup 2024 – PUBG

  • Jadwal: 21-25 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 2 juta
  • Total peserta: 24 tim

Turnamen ini juga menjadi kualifikasi buat PUBG Global Championship 2024. Nantinya 2 tim terbaik dari Esports World Cup 2024 akan lolos ke turnamen tersebut.

Esports World Cup 2024 – Rocket League

  • Jadwal: 22-25 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 500 ribu
  • Total peserta: 16 tim

Setelah menjadi partner buat induk organisasi sepak bola dunia FIFA, kini Rocket League juga akan menjadi perhatian banyak orang lantaran dipertandingkan di Esports World Cup 2024.

Esports World Cup 2024 – Tekken 8

  • Jadwal: 22-25 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 1 juta
  • Total peserta: 32 pemain

Sama seperti Street Fighter VII yang dipertandingkan secara individu, Tekken 8 juga menganut hal yang sama. Soalnya game fighting memang kebanyakan dipertandingkan secara 1v1 berbeda dengan genre lain seperti MOBA atau battle royale.

ESL R1 2024 Spring: Esports World Cup 2024 – Rennsport

  • Jadwal: 22-25 Agustus 2024
  • Total hadiah: US$ 500 ribu
  • Total peserta: 48 pemain/12 tim

Berbeda dengan mayoritas game lain yang sudah full release, namun Rennsport sendiri statusnya saat ini masih early access. Turnamen ini akan diikuti oleh 12 tim yang masing-masing akan mengirimkan 4 pembalap.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.