Minggu (12/6) lalu, Microsoft dan Bethesda menggelar acara yang bertajuk “2022 Xbox and Bethesda Games Showcase”. Acara tersebut merupakan sebuah pertunjukan yang menampilkan berbagai game keluaran Bethesda untuk konsol Xbox maupun PC. Namun salah satu hal yang menarik adalah kemunculan dari aktor ternama Vin Diesel dalam acara tersebut.
Vin Diesel tidak muncul secara langsung dalam acara tersebut, melainkan ia merupakan salah satu karakter dalam sebuah game yang tampil dalam acara itu. Aktor yang beken melalui franchise Fast & Furious tersebut kabarnya akan muncul dalam game Ark 2 yang akan Bethesda luncurkan pada tahun 2023 nanti.
Ark 2 merupakan sebuah game bertemakan online survival, dan memiliki unsur dinosaurus yang sangat kental. Game ini merupakan lanjutan dari Ark: Survival Evolved yang rilis pada tahun 2015 silam. Edisi pertama dari game tersebut sangatlah laris, dan hal tersebut membuat Studio Wildcard memutuskan untuk mengembangkan edisi keduanya.
Trailer dari Ark 2 yang melibatkan Vin Diesel, dapat kamu lihat dalam video ini:
Vin Diesel nantinya akan berperan sebagai Santiago, seorang manusia yang harus hidup di tengah dunia yang penuh dengan dinosaurus. Ia terlihat sedang menunggangi seekor dinosaurus bersama dengan anaknya, dan berusaha untuk menjinakkan seekor dinosaurus supaya bisa bertahan hidup.
Belum ada info lebih lanjut mengenai peran dari aktor Hollywood ternama tersebut dalam game ini. Apakah ia akan menjadi karakter yang akan para pemain gunakan, atau hanya sebatas sebagai seorang NPC, kita masih harus menunggu info lebih lanjut dari Studio Wildcard selaku pengembang dari game ini.
***
Penasaran dengan kelanjutan info soal Ark 2? Jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR, karena KINCIR akan selalu membahas mengenai berbagai macam game terbaru!