Bagi kalian pencinta game survival, The Last of Us pastinya bukan nama yang asing. Game ini begitu disukai penggemarnya berkat kombinasi apik elemen horor, visual, serta cerita yang sangat menyentuh.
Sayangnya, meski penggemar telah menunggu hingga bertahun-tahun, kabar tentang sekuel game ini masih abu-abu. Penggemar jadi bertanya-tanya kapan pastinya game ini akan rilis.
Kabar baiknya, rumor terbaru yang beredar belum lama ini menyebutkan bahwa game ini siap rilis di penghujung 2019. Seperti yang dilansir Game Rant, Anthony Newman selaku Co-Director melalui Twitter mengungkapkan bahwa Naughty Dog telah merekrut orang untuk berbagai posisi.
Lot of awesome positions open to help us close out this game… I especially want to highlight the Melee Animator position, I guarantee you will be working on some *dope* animations working with my good friend @Leethul ????️???? pic.twitter.com/vmlVkJlfTl
— Anthony Newman (@BadData_) May 10, 2019
Bukti lainnya adalah postingan dari pengguna dengan username Aokiji di forum Resetera. Aokiji yang memang dikenal sebagai leaker dan orang dalam industri game ini mengatakan bahwa Sony akan memberi informasi terbaru tentang The Last of Us 2 sebelum E3 2019 pada Juni mendatang.
Hal ini pun menjadi pertanda kuat bahwa The Last of Us 2 sudah mendekati akhir dari pengembangan. Apalagi, rumor-rumor yang telah beredar sebelumnya juga menyebutkan 2019 akan menjadi tahun perilisan game ini.
Game ini memang enggak ditampilkan saat State of Play Stream Sony baru-baru ini. Namun, secara keseluruhan masih ada waktu bagi Sony untuk memamerkan The Last of Us 2. Kalian juga pasti tahu bahwa Naughty Dog telah tuntas merekam adegan Joel dan Ellie.
Apa pendapat kalian tentang rumor ini? Apakah kalian termasuk penggemar yang enggak sabar menunggu The Last of Us 2 rilis? Tulis komentar kalian di bawah dan baca terus KINCIR supaya enggak ketinggalan berita selanjutnya!