Sebagai apresiasi kepada pelanggan layanan Playstation Plus, Sony memang kerap memberikan beberapa game gratis setiap bulannya. Memasuki Januari 2023, Sony memberikan tiga game gratis untuk orang-orang yang berlangganan layanan Playstation Plus.
Layanan ini memang termasuk ke dalam tier terbawah, dalam tiga jenis layanan berbayar yang Sony tawarkan. Selain layanan Playstation Plus yang biasa, Sony juga menawarkan layanan Playstation Plus Deluxe dan Premium dengan katalog game yang tentunya lebih luas.
Ratusan game yang terdapat dalam katalog tersebut, enggak bisa dinikmati oleh pelanggan Playstation Plus biasa. Namun Sony tetap memperhatikan para pelanggan Playstation Plus, dengan terus memberikan game gratis yang bisa jadi opsi untuk dimainkan.
Untuk Januari 2023 yang akan datang sebentar lagi, Sony memberikan tiga game gratis. Ketiga game tersebut adalah Star Wars Jedi: Fallen Order, Fallout 76, dan Axiom Verge. Jika kamu merupakan pelanggan Playstation Plus, kamu bisa mengunduhnya mulai 3 Januari hingga 6 Februari 2022 mendatang.
Star Wars Jedi: Fallen Order dan Axiom Verge memiliki versi PS5 dan PS4, sehingga kamu bisa mengunduhnya sesuai dengan konsol yang kamu miliki. Sementara itu Fallout 76 hanya memiliki versi PS4 saja, namun kamu tetap bisa mengunduhnya walaupun kamu menggunakan PS5.
Kamu juga harus menyiapkan storage yang cukup besar buat mengunduh game tersebut. Misalnya saja untuk Star Wars Jedi: Fallen Order, yang membutuhkan kurang lebih 45 GB buat versi PS4 atau 47 GB buat versi PS5.
Kemudian buat Fallout 76, size yang harus kamu siapkan bahkan jauh lebih besar yakni sekitar 75 GB. Sementara itu untuk Axiom Verge, enggak membutuhkan storage sebesar dua game sebelumnya. Game ini hanya butuh 300 MB buat PS4, atau 250 MB buat versi PS5.
Pastikan kamu enggak kelewatan, dan langsung mengunduh ketiga game tersebut pada Januari 2023 mendatang ya! Jangan lupa juga buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports!