Sony Pastikan Akan Menghentikan Produksi PS Vita

Pada Mei lalu, Sony mengumumkan akan mengakhiri produksi game fisik PlayStation Vita. Produksi game fisik PS Vita sendiri direncanakan akan berakhir pada 31 Maret 2019. Setelah tanggal tersebut, lo hanya bisa membeli game PS Vita dalam bentuk digital.

Setelah mengumumkan penghentian game fisik PS Vita, Sony tampaknya semakin pesimis dengan eksistensi produknya tersebut. Enggak hanya menghentikan produksi game fisik, Sony akhirnya mengonfirmasi akan menghentikan produksi konsol portabel-nya sendiri.

Via Istimewa

Dilansir Gematsu, Wakil Presiden Sony Interactive Entertainment, Hiroyuki Oda, mengonfirmasi bahwa Sony akan menghentikan produksi PS Vita pada 2019. Nah, apakah Sony berniat membuat konsol portabel terbaru yang akan menjadi penerusnya? Sayangnya, Oda menjelaskan bahwa mereka belum punya rencana untuk merilis konsol portabel terbaru.

Bisa dibilang kabar ini enggak terlalu mengejutkan buat para gamer. Sejak dirilis pada 2011, penjualan konsol portabel ini bahkan enggak bisa menyaingi angka penjualan konsol portabel Sony pendahulunya, yaitu PlayStation Portable. Sampai saat ini, PS Vita hanya terjual sebanyak 16 juta unit. Angka tersebut sangat kecil jika dibandingkan dengan penjualan PSP yang mencapai 80 juta unit.

Via Istimewa

Kurangnya minat gamer kepada konsol portabel ini memang dipengaruhi oleh banyak faktor. Pada perilisannya, PS Vita langsung mendapatkan kompetitor berat dari Nintendo yang merilis Nintendo 3DS di tahun yang sama. Selain itu, jarak perilisan konsol portabel ini dengan PS 4 juga enggak terlalu jauh, hanya berjarak 2 tahun. Ditambah lagi dengan kehadiran Nintendo Switch pada Maret tahun lalu. Posisi konsol portabel ini pun jadi semakin terpuruk.

Nah, kalau lo masih tertarik untuk memiliki PS Vita, mending secepatnya cari konsol portabel tersebut sebelum nantinya semakin susah untuk didapatkan. Bagaimana pendapat lo mengenai rencana Sony menghentikan produksi PS Vita? Jangan lupa pantengin Kincir.com buat dapatin update seputar game lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.