Pekan ini bioskop tanah air akan kedatangan film Creed III yang bisa kamu saksikan di layar lebar. Film tersebut dibintangi oleh beberapa aktor kenamaan Hollywood seperti Michael B. Jordan, Jonathan Major, hingga Tessa Thompson.
Epic Games selaku pengembang dan penerbit Fortnite, enggak mau ketinggalan dengan momentum peluncuran film tersebut. Mereka baru saja melakukan kolaborasi dengan film Creed III, dengan meluncurkan skin yang terinspirasi dari film tersebut.
“Every punch I’ve ever thrown has been my own.”
Adonis Creed is making his way to the Island! Compete in the Creed Cup on March 1st for the opportunity to unlock his Outfit early 🥊
More info: https://t.co/a0l1yCjP50 pic.twitter.com/d6EhRqhicv
— Fortnite (@FortniteGame) February 28, 2023
Ini bukan kali pertama Epic Games melakukan kolaborasi dengan film-film Hollywood. Sebelumnya game ini pernah berkolaborasi dengan Marvel, dan meluncurkan beberapa skin pahlawan super menjelang peluncuran film terbaru dari Marvel Studios.
Skin yang terinspirasi dari Adonis Creed menjadi salah satu benda yang bisa kamu dapatkan dalam kolaborasi ini. Bahkan Epic Games juga menciptakan beberapa versi untuk skin dari karakter yang Michael B. Jordan perankan tersebut.
Mereka mengeluarkan versi Main Event dan Bionic Creed yang bisa kamu dapatkan. Versi Main Event merupakan skin yang mirip dengan tampilan Adonis Creed yang ada di film, dan memiliki dua alternatif warna. Sementara itu Bionic Creed merupakan versi yang memiliki tangan robot dan terlihat lebih futuristik.
Epic Games juga menambahkan beberapa aksesoris lain yang juga bisa kamu dapatkan. Misalnya saja backpack dengan bentuk seperti punching bag, pickaxe, dan emote meninju seperti yang ada di dalam film.
Gimana, apakah kamu tertarik buat memiliki skin Adonis Creed? Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports ya!