Setelah melewati proses yang cukup panjang, Fortnite akhirnya berhasil menjadi game pertama yang menyediakan fitur cross-play antara PS4 dengan berbagai platform gaming lainnya. Sony memang sempat bersikeras untuk enggak membuka fitur tersebut di PS4. Namun, mereka akhirnya luluh juga dan akhirnya membuka akses untuk fitur cross-play.
Adanya fitur cross-play tentunya membuka jalan untuk para gamer dapat menikmati permainan bersama komunitas yang lebih luas. Kalian pun bisa merasakan serunya suatu game bersama dengan berbagai pemain dan enggak dibatasi oleh perbedaan platform. Keleluasaan yang didapatkan dari cross-play tentunya membuat banyak pengembang tertarik memasukkan fitur tersebut di dalam gamenya.
Fortnite dan Rocket League terlebih dulu telah menghadirkan fitur cross-play. Nah, PUBG Corporation tampaknya enggak mau ketinggalan dari kedua game tersebut. Dilansir situs resmi Xbox, mereka mengumumkan bahwa fitur cross-play bakal hadir di PUBG versi konsol. Yap, pemain PS4 dan Xbox One nantinya bisa bermain bersama.
Selain memastikan akan menghadirkan fitur cross-play, PUBG Corporation juga berjanji akan meningkatkan performa waktu matchmaking. Mereka berjanji akan mengoptimalkan matchmaking game ini, walau cakupan pemainnya bakal lebih luas setelah adanya fitur cross-play.
Fitur cross-play antara PUBG versi PS4 dan Xbox One bakal diuji coba dulu di Public Test Server mulai akhir September 2019. Jika sudah melewati masa uji coba, fitur ini direncanakan bakal dirilis di server utama pada awal Oktober 2019.
Enggak hanya mengumumkan fitur cross-play, PUBG Corporation juga mengumumkan bahwa update Season 4 akan hadir di PS4 dan Xbox One pada 27 Agustus 2019. Lewat update tersebut, PUBG versi konsol bakal mendapatkan tampilan baru Erangel yang sudah duluan hadir di versi PC pada Juli lalu.
Selain Erangel versi baru, PUBG versi konsol juga akan mendapatkan Survivor Pass 4: Aftermath. Lewat Battle Pass tersebut, pemain bisa meng-unlock lebih dari 100 reward, loh. Yap, banyak hal yang bakal kalian dapatkan di PUBG versi konsol dalam beberapa bulan ke depan. Lalu, ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar game lainnya, ya!