Petualangan Eren Yeager dkk dalam membasmi para titan di anime atau manga Attack on Titan, memang seru banget buat diikutin, apalagi kalau petualangan tersebut juga bisa kita rasakan dalam bentuk game. Nah, ada kabar gembira nih buat lo penggemar Attack on Titan, khususnya buat pengguna Nintendo 3DS. Beberapa bulan lagi, bakal ada game terbaru yang dirilis, loh!
Perusahaan developer asal Jepang, Spike Chunsoft, mengumumkan bahwa Attack on Titan 2: Future Coordinates, akan dirilis di Jepang pada 30 November 2017. Game ini dikhususkan buat konsol Nintendo 3DS.
Sebelumnya, Spike Chunsoft juga udah merilis Attack on Titan: The Last of Humanity Chain untuk konsol Nintendo 3DS pada tahun 2014 di Jepang. Game ini merupakan versi update dari game Attack on Titan 3DS yang dirilis tahun 2013.
Nah, buat lo pengguna konsol lain, enggak perlu kecewa. KOEI Tecmo Games dan Omega Force sedang mengembangkan game Attack on Titan 2 untuk PlayStation 4 dan Xbox One. Game ini merupakan sekuel dari Attack on Titan: Wings of Freedom, yang mereka rilis pada Februari 2016 lalu.
Bagaimana, guys, tertarik buat beli? Kalau lo udah ada rencana mau beli game ini, mending segera nabung, deh, dari sekarang!