Salah satu sekuel game yang paling dinanti-nanti di tahun ini, yaitu Life is Strange 2, akhirnya dirilis teaser-nya oleh Dontnod Entertainment dan Square Enix. Jika dilihat dari teaser-nya, tampaknya sebuah kekuatan super baru akan berperan penting di game ini. Daripada makin penasaran, yuk, kita lihat cuplikannya!
Teaser ini menampilkan perspektif dari sebuah kamera yang ada di mobil polisi. Saat sedang melakukan patroli, polisi tersebut tiba-tiba berhenti di suatu tempat. Kemungkinan, dia berhenti karena melihat suatu kejadian yang harus ditangani. Sayangnya, kamera yang ada di mobil polisi enggak memperlihatkan apa yang sedang dihampiri oleh polisi tersebut. Kalau lo perhatikan dengan seksama, rekaman kamera mobil polisi tersebut terjadi pada 28 Oktober 2016.
Beberapa detik setelah sang polisi menghampiri sesuatu, lo bakal mendengar seseorang sedang berbicara dan terdengar seperti sambil menangis. Untuk mendengarkan suara tersebut, lo harus benar-benar pasang telinga, sih, karena suaranya terdengar sangat kecil. Setelah itu, ada sebuah kekuatan misterius yang melemparkan polisi hingga bisa membuat mobil polisinya terbalik. Wah, kekuatan siapakah itu?
Enggak perlu waktu lama, cuplikan tersebut tentunya memancing reaksi dari para penggemar game besutan Dontnod Entertainment ini. Mereka pun menunjukkan keantusiasan mereka, bahkan menciptakan berbagai teori di Twitter.
Life Is Strange 2 has a very tough act to follow from the first game, I do however think it has the potential to be better than the first if they make a better ending.
— Kyle C. (@Levit0) August 2, 2018
I feel like this is the neighbors orgin story and how they end up next door with their Grandma? Foster parent?
So hype!
— The Greatest Story Ever Played (@StoryEverPod) August 2, 2018
(Spoilers) that’s not captain spirit, but the older neighbor you see in the end (in the orange jacket). he’s psychic, and he’s the one who saved chris from the fall (:
— maithany of skalitz (@IstvanThot) August 2, 2018
You can hear Chris or some other kid in the background say “I didn’t even do anything” while crying and then the car flips
— A Rodriguez (@arodny12) August 2, 2018
Jadi makin penasaran, ‘kan, dengan game ini? Tenang aja, Dontnod Entertainment dan Square Enix berjanji telah berjanji akan memberikan detail Life is Strange 2 yang lebih lengkap pada 20 Agustus 2018. Kemungkinan, cuplikan game ini pun akan dirilis di hari yang sama.
Dalam game pertamanya, pemain berperan sebagai Max Caufield, seorang cewek remaja yang dianugerahi kemampuan misterius untuk memanipulasi waktu. Di game ini, Max membantu temannya Chloe Price, yang mencari seorang cewek yang hilang.
Walau merupakan sekuel Life is Strange, game ini akan menampilkan karakter dan lokasi baru. Jadi, Life is Strange 2 enggak akan memasang Max kembali sebagai protagonisnya. Game ini direncanakan rilis pada 27 September 2018 untuk PS 4, Xbox One, dan PC.
Antusias dengan game ini? Pantengin terus Kincir.com buat dapatin update seputar game lainnya, ya!