Bintang NBA Bocorkan Logo Call of Duty yang Dirilis Tahun Ini

Call of Duty: Black Ops adalah bagian dari seri Call of Duty yang dikembangkan oleh Treyach dan dipublikasikan oleh Activision. Seri Black Ops yang terakhir dirilis Activision adalah Call of Duty: Black Ops III, pada November 2015.

Nah, di Februari lalu, Kincir pernah ngasih tahu lo kalau Treyach sempat nge-tweet bahwa mereka enggak sabar membagikan sesuatu di tahun ini. Sehingga memunculkan spekulasi bahwa Treyach dan Activision akan merilis seri Black Ops terbaru, yaitu Call of Duty: Black Ops 4 di tahun ini. Sepertinya, dugaan ini semakin jelas akan benar-benar terwujud. Soalnya belum lama ini, seorang bintang NBA bernama James Harden, tertangkap kamera sedang mengenakan topi dengan lambang empat garis berwarna jingga yang diduga kuat merupakan logo Call of Duty: Black Ops 4.

The Beard has arrived, and he's ready for battle with the Thunder. pic.twitter.com/ky3E8TK9Hy

— NBA on ESPN (@ESPNNBA) March 7, 2018

Hingga kabar ini diberitakan, Activision sama sekali belum memberikan tanggapan mengenai topi yang digunakan Harden. Namun, ada seorang narasumber yang memberi tahu Kotaku bahwa logo IIII yang berada di topi Harden merupakan logo Call of Duty: Black Ops 4. Buat lo yang bingung kenapa lambang IIII bisa dikaitkan dengan logo Call of Duty: Black Ops 4, lo bisa perhatikan lambang III yang berada di tulisan Call of Duty: Black Ops III.

Via Istimewa

Lambang III dan IIII pada topi Harden terlihat sama, ‘kan? Jangan lupa pantengin Kincir.com buat dapatin update seputar Call of Duty selanjutnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.