Jika berbicara perilisan game konsol paling ditunggu, mungkin nama game Marvel’s Spider-Man 2 jadi salah satu yang berhak masuk ke dalam urutan. Permainan action advanture besutan Insomniac Games tersebut memang selalu mendatangkan beberapa rumor besar belakangan ini, salah satunya map yang diperluas.
Terakhir yang cukup menarik perhatian gamer yaitu tayangan gameplay dengan durasi yang cukup lama. Melalui video itu, sang developer memamerkan banyak cuplikan epik. Salah satunya kostum Symbiote yang tertanam pada diri Peter Parker.
Namun akhirnya melalui ajang Summer Game Fest 2023, Sony Interactive Entertainment bersama Insomniac Games telah resmi mengumumkan bahwa game Marvel’s Spider-Man 2 akan dirilis pada 20 Oktober mendatang. Sang developer pun juga menegaskan bahwa permainan ini akan hadir secara eksklusif di PlayStation 5.
Sejak awal pengumuman sebelum perilisan, Insomniac Games juga sudah membeberkan bahwa game ini akan memaksimalkan kekuatan dari konsol PlayStation 5. Menyajikan permainan jaring yang jauh lebih cepat dan perganrian karakter secara instan membuat gen terbaru dari konsol tersebut adalah jawabannya.
Melalui foto seperti di atas, pemain nantinya akan merasakan keseruan menghadapi musuh yang ikonik seperti Venom dan Kraven. Selain itu, pemain juga akan merasakan pengalaman baru di New York dengan memerankan dua karakter sekaligus (Peter Parker dan Miles Morales).
Menyajikan open-world, pemain nantinya dapat mengganti peran dengan instan ketika sedang menjelajahi beberapa kota besar seperti Manhattan, Queens, dan Brooklyn. Melihat jarak rilis yang masih cukup lama, setidaknya kamu bisa untuk mempersiapkan beberapa kebutuhan demi menikmati game Marvel’s Spider-Man 2.
Jangan lupa untuk terus kunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya!