Ada God of War Ragnarok! Rekomendasi Game Seru yang Rilis November 2022!

Enggak terasa sebentar lagi kita sudah memasuki bulan November, yang berarti kita sudah memasuki penghujung tahun 2022. Meskipun demikian, masih terdapat beberapa rekomendasi game seru yang siap meluncur bulan depan.

Setelah kedatangan Call of Duty: Modern Warfare II, Gotham Knights, serta Overwatch 2 pada Oktober yang lalu, kini berbagai game yang enggak kalah seru juga wajib kamu mainkan pada bulan depan.

Penasaran dengan rekomendasi game yang rilis pada November 2022? Sudah enggak sabar main God of War Ragnarok? Yuk, simak artikel berikut ini!

Rekomendasi game seru yang rilis November 2022!

1. God of War Ragnarok

God of War Ragnarok menjadi rekomendasi game yang rilis pada November 2022.
God of War Ragnarok menjadi rekomendasi game yang rilis pada November 2022. Via Istimewa.

God of War Ragnarok akan jadi primadona bagi penggemar game sepanjang November mendatang. Pasalnya game keluaran Sony Interactive Entertainment ini memang sudah menjadi game yang ditunggu-tunggu oleh para penggemar.

Rilis secara eksklusif pada Playstation 4 dan Playstation 5 pada 9 November 2022, game ini akan melanjutkan kisah Kratos dan Atreus tiga tahun setelah kejadian pada game pertama.

Mereka harus mencoba mencegah terjadinya Ragnarok, yang merupakan akhir zaman dalam mitologi Norse.

2. Sonic Frontier

Buat penggemar karakter Sonic, game ini bisa jadi salah satu rekomendasi game yang wajib kamu mainkan.
Buat penggemar karakter Sonic, game ini bisa jadi salah satu rekomendasi game yang wajib kamu mainkan. Via Sonic Frontier.

Sehari sebelum God of War Ragnarok meluncur, Sega enggak mau kecolongan dengan meluncurkan Sonic Frontiers. Game ini akan rilis ke pasaran pada 8 November 2022 mendatang.

Masih mengusung karakter Sonic yang sudah sangat ikonis, Sega mencoba untuk kembali ke identitas awal yang membuat Sonic menjadi waralaba yang menjanjikan. Game ini akan kembali mengusung tema platformer, dan bisa kamu mainkan lewat berbagai konsol mulai dari Nintendo Switch, Playstation, Xbox, dan PC.

3. Goat Simulator 3

Sekuel dari Goat Simulator yang sempat buat geger pada tahun 2014.
Sekuel dari Goat Simulator yang sempat buat geger pada tahun 2014. Via Istimewa.

Masih ingat dengan Goat Simulator yang sempat membuat heboh pada tahun 2014 silam? Kali ini Goat Simulator 3 hadir sebagai sekuel dari game tersebut.

Jika kamu ingin seru-seruan main sebagai seekor kambing, maka game ini bisa menjadi wadah untuk merealisasikan hal tersebut. Goat Simulator 3 meluncur ke pasaran pada 17 November 2022 hanya untuk konsol Playstation 5, Xbox Series X|S, dan PC.

4. The Dark Pictures Anthology: The Devil in Me

Akhir kisah dari The Dark Pictures Anthology.
Akhir kisah dari The Dark Pictures Anthology. Via Istimewa.

Edisi terakhir dari serial game The Dark Pictures Anthology siap meluncur pada 18 November 2022. Mengusung judul The Dark Pictures Anthology: The Devil in Me, game ini bisa kamu mainkan lewat Playstation, Xbox, maupun PC.

Masih mengusung tema horror yang kental, game ini juga mempertahankan unsur interactive drama yang menjadi ciri khas-nya. Berbagai keputusan yang kamu ambil akan berpengaruh ke jalannya cerita, dan bisa memberikan ending yang juga berbeda.

5. Pokémon Scarlet and Violet

Game Pokemon khusus Nintendo Switch.
Game Pokemon khusus Nintendo Switch. Via Istimewa.

Apabila kamu merupakan pengguna Nintendo Switch, kamu boleh berbahagia. Pada 18 November 2022 mendatang, Nintendo siap meluncurkan Pokemon Scarlet and Violet yang bisa kamu beli.

Game ini merupakan edisi terbaru dari game Pokemon yang Nintendo tawarkan, dan tentunya masih mempertahankan elemen RPG yang kental seperti layaknya game Pokemon sebelumnya.

***

Itulah rekomendasi game dari KINCIR yang akan keluar pada November 2022 mendatang. Gimana, tertarik memainkan game-game di atas?

Jangan lupa buat terus megunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.