10 Karakter Paling Ngeselin dalam Video Game

Dunia video game adalah sebuah dunia fantasi yang dipenuhi dengan segudang pahlawan-pahlawan legendaris dan musuh-musuh karismatik. Keberadaan karakter-karakter ikonis seperti ini bikin pemainnya ketagihan dan mau balik lagi buat maininnya. BTW, karakter yang ada di video game nyatanya enggak cuma yang keren-keren. Lo pasti sering nemuin beberapa karakter video game yang keberadaannya ngeselin abis.

Beberapa karakter video game dianggap ngeselin karena berbagai hal. Entah karena keberadaannya yang mengganggu karakter utama yang lo mainkan atau karakter tersebut enggak ada gunanya dan sama sekali enggak ngebantu, tapi banyak omong. Bawaannya bikin pemainnya emosi dan kesal sendiri. Saking ngeselinnya, mereka justru jadi terkenal di kalangan penggemar game. Bahkan, popularitasnya lebih tinggi dibanding karakter-karakter jagoan. Ngeselin abis, ‘kan?

Kalau lo ketemu karakter-karakter di bawah ini dalam video game yang lo mainin, siap-siap darah tinggi aja, ya!

 

1. Roman Bellic (Grand Theft Auto IV)

Via Istimewa

Karakter ini bisa dibilang mewakili ungkapan "Enggak ada hal yang gratis di dunia ini". Pada awal game, Roman memang membantu Niko, karakter jagoan yang kita mainkan, untuk mendapatkan tempat tinggal dan pekerjaan. Seperti yang udah diduga, Roman berharap budinya dibalaskan dengan melibatkan Niko dalam pekerjaan-pekerjaan yang enggak bisa dia kerjakan.

Semakin lo akrab, Roman juga semakin agresif buat mengganggu lo di saat yang enggak tepat. Misalnya mengajak lo makan siang atau lo main bowling. Kalau lo menolaknya, Roman enggak mempermasalahkannya. Namun, nadanya seakan enggak ikhlas dan penuh gerutu.

 

2. Oddjob (Goldeneye)

Via Istimewa

Karakter ini dianggap sebagai "perusak tali persahabatan" bagi para gamers zaman 1990-an. Soalnya, semua pemain ingin memainkan Oddjob saat bermain multiplayer. Alasannya jelas. Oddjob merupakan salah satu karakter paling OP di Goldeneye karena tubuhnya yang pendek.

Postur enggak lazimnya ini dianggap ngeselin bagi pemain yang lebih memilih memainkan karakter lain. Selain karena gerakannya yang lebih cepat, dia pun jadi sulit dikeker karena tubuhnya yang lebih kecil dibanding karakter lain. Makanya, pemain Goldeneye sering kali membuat peraturan tak tertulis sebelum bermain untuk enggak menggunakan Oddjob.

 

3. Adoring Fan (Oblivion)

Via Istimewa

Punya penggemar, banyak atau pun satu orang aja, bisa bikin seseorang bahagia dan bangga. Nyatanya, hal tersebut enggak berlaku dalam game Oblivion. Soalnya, penggemar yang ada di game ini bukannya bikin bangga, keberadaannya justru mengganggu lo.

Karakter penggemar yang ada di Oblivion adalah Adoring Fan. Lo bakal mulai diikuti olehnya saat udah mencapai ranking Grand Champion yang lo dapat setelah menyelesaikan beragam misi. Sayangnya, si Adoring Fan ini bisa dibilang enggak berguna sama sekali. Tampangnya yang ngeselin dijamin bikin lo ngerasa keganggu dan kesal sendiri.

 

4. Navi (The Legend of Zelda: Ocarina of Time)

Via Istimewa

Karakter ini termasuk yang paling spesial dalam daftar ini. Soalnya, dia awalnya diciptakan buat membantu karakter Link yang lo mainkan. Sayangnya, keberadaannya justru dianggap lebih mengganggu daripada dianggap membantu.

Dalam game, Navi bertugas memberi tahu lo tentang segala hal, termasuk memberitahu keberadaan musuh atau menunjukkan jalan. Akan tetapi, suara bernada tinggi yang dibikin sok imut malah terdengar mengganggu. Meski begitu, harus diakui bahwa Ocarina of Time adalah salah satu game Zelda terbaik yang pernah ada.

 

5. Jason Brody (Far Cry 3)

Via Istimewa

Bukan cuma karakter NPC yang bisa ngeselin. Karakter jagoan yang lo mainkan pun ada yang termasuk ngeselin karena sikap dan kelakuannya yang bikin lo geleng-geleng kepala sendiri. Salah satunya adalah karakter Jason Brody, jagoan utama Far Cry 3.

Sebagai anak orang kaya, Jason sering kali ngeluh, ngambek, dan enggak peduli saran teman-temannya demi kepentingannya sendiri. Di balik semua itu, untungnya Far Cry 3 punya jalan cerita yang benar-benar apik. Hasilnya, lo sendiri bakal enggak menghiraukan kelakuan Jason yang ngeselin.

 

6. Baby Mario (Super Mario World 2: Yoshi's Island)

Via Istimewa

Karakter ini masuk kategori ngeselin yang enggak mesti banyak tingkah atau bicara. Yap, namanya juga bayi, Baby Mario enggak bisa berbuat apa-apa dan cuma bisa nangis. Namun, keberadaannya penting banget di dalam game. Kalau dia jatuh dari gendongan Yoshi (yang lo mainkan), lo harus menangkapnya kembali untuk menyelesaikan game.

Sayangnya, menangkap kembali Baby Mario bukanlah tugas yang mudah. Ada banyak musuh yang bakal mengganggu lo. Baby Mario juga akan jatuh jika lo terkena musuh. Karena inilah, Baby Mario dianggap sebagai salah satu karakter yang paling ngeselin dalam semesta game Mario.

 

7. Donald Duck (Kingdom Hearts)

Via Istimewa

Semakin ke sini, karakter teman yang bisa lo pilih untuk membantu Sora semakin banyak. Sebut aja Aladdin, Tarzan, hingga Peter Pan yang bakal membantu lo untuk mengalahkan musuh. Namun, enggak ada yang lebih ikonis dibanding tandem orisinal Sora, yaitu Donald Duck dan Goofy.

Dalam game, Donald berperan sebagai healer. Sayangnya, keberadaan Donald bisa dibilang hampir enggak membantu sama sekali. Dia sering kali mati duluan sebelum nge-heal lo. Sekalinya nge-heal, dia melakukannya pas banget saat lo menggunakan potion. Meski begitu, kalau lagi waras, Donald bisa ngebantu lo di momen krusial, kok!

 

8. Sticky (Fallout 3)

Via Istimewa

Misi pengawalan bisa dibilang jadi salah satu misi yang paling menyebalkan dalam sebuah game. Apalagi kalau karakter yang harus lo kawal tersebut lemah dan jadi beban. Salah satu contohnya adalah karakter Sticky dalam game Fallout 3.

Keberadaan karakter ini dianggap jauh lebih ngeselin dibanding Adoring Fan-nya Oblivion. Sticky sebenarnya bukan tipe karakter yang harus dikawal dengan ribet. Dia bisa menggunakan senjata dan membantu lo menghabisi musuh. Sayangnya, karakter ini susah banget buat tutup mulut. Sepanjang perjalanan, dia enggak ada henti-hentinya bercerita tentang kisah pahlawan robot. Makanya, hal yang harus lo khawatirkan dalam game ini bukanlah monster-monster yang mengincar lo atau pun Sticky. Emosi lo-lah yang harus lo tahan untuk membunuh Sticky.

 

9. Ashley (Resident Evil 4)

Via Istimewa

Karakter ini benar-benar populer di kalangan penggemar Resident Evil. Bukan karena cantik atau kuat, ya, tapi dia jadi terkenal karena sikapnya yang ngeselin dan keberadaannya yang enggak berguna sama sekali.

Tingkat ngeselin Ashley bisa dibilang setingkat di atas Sticky (Fallout 3). Masih lebih baik Sticky, sih. Soalnya, dia bisa menggunakan senjata dan sesekali membantu lo meski terus-terusan berbicara untuk mengganggu lo. Nah, Ashley lebih parah lagi. Selain banyak omong, keberadaannya juga jadi beban buat karakter Leon yang lo mainkan. Selama game, lo bakal direpotkan olehnya yang lemah tapi sering membahayakan dirinya sendiri.

 

10. The Dog (Duck Hunt)

Via Istimewa

Enggak ada hal yang lebih ngeselin dibanding dengan orang yang menertawakan kegagalan lo. Makanya, kalau lo mau menguji emosi dan kesabaran lo akan hal tadi, coba, deh, main game Duck Hunt. Lo bisa ngetes kesabaran lo lewat karakter anjing yang bakal muncul cuma untuk ketawain lo saat tembakan lo meleset.

Game ini sendiri gampang-gampang susah. Makanya, enggak usah heran kalau lo kecewa pas gagal. Nah, yang bikin heran, entah kenapa Nintendo justru terkesan berusaha menambah rasa kesal pemainnya dengan memunculkan karakter anjing tersebut.

***

Di antara 10 karakter video game ngeselin yang udah Viki sebut di atas, siapa yang sukses menguji kesabaran lo sebagai gamers? Ataukah, ada karakter ngeselin lainnya yang terlewat dalam daftar ini? Yuk, diskusiin pada kolom komentar di bawah ini!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.