Indonesia Berhasil Mengamankan Tiket Playoffs di Turnamen IESF 2023

Timnas Indonesia Cabang Mobile Legends: Bang Bang Berhasil Amankan Tiket Playoffs IESF 2023

Ini kali kedua Indonesia hadir dan ikut serta dalam bagian turnamen bergengsi yang berskala Internasional, IESF 2023. Perhelatan ini sendiri sudah dimulai sejak pekan kemarin yang berlangsung di Romania, Eropa.

Dalam turnamen ini, cukup banyak cabang yang dipertandingkan mulai dari Counter Strike: Gloal Offensive, Dota 2, Tekken 7, E-Football dan Mobile Legends: Bang Bang (MLBB). Menariknya, Indonesia mendapatkan kabar bahagia dari perwakilan game mobile MOBA pada hari Rabu kemarin.

Timnas Indonesia cabang Mobile Legends: Bang Bang amankan tiket playoffs IESF 2023

Timnas Indonesia di IESF 2023. via Istimewa

Ya, timnas Indonesia dari cabang Mobile Legends: Bang Bang akhirnya berhasil mengamankan tiket babak playoffs IESF 2023. Berisikan beberapa tim kuat di grup, membuat Vynn dan rekan tim sedikit merasakan kesulitan di awal pertandingan.

Hal itu terlihat pada saat menghadapi United States. Ketika pertandingan tersebut, timnas Indonesia sempat dibuat kewalahan dengan gaya bermain dari Fwydchickn dan teman-teman. Bahkan, tim Garuda pun sempat dibuat imbang. Namun perlahan Indonesia berhasil mendominasi dengan baik dan berhasil mengamankan poin pertama.

Tidak hanya melawan United States, ketika menghadapi Kazakhstan juga mengalami hal serupa. Bahkan momen imbang pun sempat terjadi. Namun perlahan kelima pemain tersebut akhirnya berhasil membuktikan kualitas permainan Indonesia. Dalam tiga pertandingan yang dijalani, Super Kenn dan rekan tim berhasil sapu bersih mulai dari lawan United States, Turkiye, hingga Kazakhstan.

Timnas Indonesia Cabang Mobile Legends: Bang Bang. via Istimewa

Sebagai pemegang puncak klasemen grup, tentunya Indonesia berhak lanjut ke babak playoffs IESF 2023 yang akan dimulai sebentar lagi. Jadi tetap terus dukung Indonesia agar bisa membawa pulang kembali trofi IESF 2023 untuk perwakilan cabang Mobile Legends: Bang Bang.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.