5 Kesalahan User Sun Bin HoK yang Bikin Hero Ini Dicap Dark System 

Di tengah euforia kehadiran game Honor of Kings, ada satu hal yang cukup mengganjal ketika bermain ranked. Yap, kehadiran user Sun Bin jadi polemik tersendiri bagi para pemain yang mencoba untuk push rank. Sebenarnya, Sun Bin potensial untuk digunakan, mengingat set skill-nya mumpuni digunakan dalam teamfight.

Sayangnya, sepengalaman penulis bermain Honor of Kings rasanya belum ada yang mampu melakukan hal tersebut. Alhasil, keberadaan Sun Bin hanya jadi pelengkap tim, lebih buruk lagi bahkan jadi beban tim. 

Dari pengalaman bermain ini, penulis akan mencoba menjabarkan beberapa kesalahan user Sun Bin yang akhirnya membuat Hero ini dicap dark system.  

Kesalahan user Sun Bin Honor of Kings 

1. Ogah buka map 

Salah satu tugas penting bagi seorang tank/support adalah membuka vision. Tentu, tujuan utamanya adalah mengamankan sebuah spot untuk rekan tim ketika hendak melakukan rotasi atau farming di lane. Momen krusial lain yang bisa teratasi dari pembukaan map ini adalah mengetahui lokasi musuh sehingga kamu dan rekan tim bisa mengatur posisi terbaik ketika hendak teamfight. 

Sayangnya, user Sun Bin seperti alergi melakukan hal tersebut. Mereka lebih sering mengandalkan Clash Laner yang buka map, tentu hal ini sangat beresiko tinggi. Kehilangan seorang Fighter adalah kerugian besar, soalnya mereka bisa jadi tahan badan ketika teamfight. Jika dipaksa buka map dan akhirnya kena pick off, kamu akan kehilangan penahan damage lawan. 

Sun Bin memang tidak didesain untuk tahan badan, akan tetapi ia punya skill dua yaitu Time Flux. Dengan skill ini ia bisa mempercepat gerakannya sebesar 40%. Bisa juga pakai cara sederhana yang mudah sekali namun jarang disadari user Sun Bin, yaitu melempar skill satu ke bush. Jika ada musuh yang terkena, kamu tinggal aktifkan quick chat untuk memberikan informasi ke rekan tim. 

Mulai saat ini, user Sun Bin harus sadar betapa pentingnya open vision. Ada banyak informasi penting yang memengaruhi gameplay tim.  Jangan biarkan musuh unggul area karena mereka bisa dengan mudah meratakan tim kamu. 

2. Posisinya terlalu belakang 

Selain alergi buka map, user Sun Bin sering bikin jengkel karena posisinya terlalu jauh, bahkan sampai ke back lane. Padahal, di garis depan skill miliknya sangat dibutuhkan rekan tim ketika war. Apa yang kamu harapkan dari seorang support yang posisi-nya terlampau jauh? Toh, ada jarak tertentu dari skill Sun Bin yang jika tidak dimanfaatkan, membuat peluang skill Sun Bin minim fungsi makin besar.  

Kamu perlu paham bahwa skill dua milik Sun Bin bisa mengurangi cooldown skill rekan tim. Selain itu, yang terpenting adalah ia mampu memulihkan HP tim sebesar 25% dari damage yang diterima selama durasi skill aktif. 

Gambarannya seperti ini. Ketika Sun Bin mengaktifkan skill dua miliknya, dalam waktu tiga detik rekan tim mendapatkan tambahan kecepatan gerak. Ketika teamfight, semua damage yang masuk ke rekan tim selama durasi tadi akan dikembalikan menjadi pemulihan HP sebesar 25%. 

Skill ini akan sangat berguna untuk frontliner kamu yang tahan badan. Semua damage yang diterimanya bisa dikonversi jadi HP, sehingga durabilitasnya akan lebih tinggi. Sayangnya, mayoritas user Sun Bin hanya bergantung pada peningkatan movement speed. Jika saja mereka mengerti pemanfaatan skill ini maka Sun Bin tidak lagi jadi Hero dark system.

3. Asal lempar ultimate 

Namanya saja skill ultimate, sudah dipastikan kalau dampaknya besar. Bagi Sun Bin, skill ini memang bukan untuk membunuh, namun untuk mengacaukan mental musuh ketika teamfight. Ketika mereka berada di lingkaran skill, pilihannya hanya dua, kabur lalu kalah hit atau memaksakan diri tetap berada di lingkaran dan terkena ledakan. 

Dengan fungsi sedemikian besar, akan sangat disayangkan jika asal pakai. Jangan tiba-tiba lempar ulti ketika musuh tidak  dalam area yang sama. Apalagi melempar ke arah yang tidak ditempati target prioritas seperti damage dealer. Alhasil, musuh malah jadi makin leluasa mengambil langkah untuk maju menyerang. 

Kamu harus perhitungkan besaran area ultimate ini dengan jangkauan musuh. Pastikan lingkaran ini berada tepat di bawah kaki musuh. Terlebih, simak dengan seksama momentumnya. Ketika teamfight pecah, pastikan kamu langsung mengaktifkan ultimate. Tujuannya adalah memaksimalkan efek silence sehingga musuh kalah start untuk mengeluarkan skill

Keunggulan timing ini akan berdampak domino. Dari awal teamfight sampai akhir, musuh akan kalah darah. Belum lagi efek ledakan akan memberikan pengurangan darah yang memang enggak signifikan tapi berdampak cukup parah hingga memudahkan rekan tim kamu menyapu bersih. 

Sedikit saran, guna memudahkan kamu menentukan di mana melempar ultimate, tinggal lihat posisi frontliner tim kamu. Soalnya mereka akan langsung berhadapan dengan musuh dan sudah bisa dipastikan mereka akan terkena efek ultimate Sun Bin. Sisanya, tinggal boost durabilitas rekan tim pakai skill 2. 

4. Enggak berani harass musuh 

User Sun Bin HoK
Tips main Sun Bin Honor of Kings. Tangkapan Layar.

Kamu harus paham bahwa, di awal game Sun Bin adalah Hero menyebalkan bagi musuh yang punya HP tipis. Hanya dengan spam skill 1 dua atau tiga kali mereka bisa sekarat. Hal ini akan menguntungkan rekan tim kamu untuk mendominasi lane.

Jangan sibuk bolak-balik di belakang marksman atau mage. Ingat, posisi kamu adalah seorang support yang memastikan rekan tim mendapatkan dukungan memenangkan lane. Salah satu caranya adalah dengan spam skill 1. 

Memang agak tricky karena bisa tersangkut ke Minion. Oleh sebab itu, kamu perlu aktif mencari celah untuk mengenai skill tersebut ke marksman lawan.  Enggak masalah kamu terkena hit beberpa kali, tenang, enggak akan langsung mati, jadi jangan takut untuk harass musuh di depan. Keuntungan lain dengan meng-harass musuh adalah terkait last hit ke Minion. Lawan di lane akan pikir dua kali untuk maju-maju ke depan sehingga mereka kesulitan untuk mendapatkan exp dan gold dari Minion. 

Main Sun Bin memang harus tarik ulur, enggak bisa barbar atau terlalu pasif dan kesalahan user Sun Bin adalah terlalu main aman. Hal ini yang seringkali bikin teman kamu susah menguasai lane.

5. Lebih pilih pakai item magic 

User Sun Bin
Build Item Sun Bin. Tangkapan Layar.

Ini kesalahan yang bikin rekan tim user Sun Bin jadi geram. Ketimbang pilih item yang meningkatkan utilitas Hero, mereka malah pakai item magic dengan fokus mendapatkan kill. Support tajir itu enggak akan punya dampak besar bagi tim dan yang seharusnya dibikin kaya itu damage dealer seperti marksman, mage, atau jungler. Kamu enggak usah sibuk ambil porsi job desk orang lain. Tugas Sun Bin bukan membunuh tapi memastikan bahwa rekan tim mendapatkan buff yang efektif. 

Sialnya, ada saja pemain Sun Bin yang enggak rela kill diambil rekan tim. Bukannya maruk, tapi kamu semua harus tahu prioritas growth di dalam tim itu diberikan ke siapa.

Sebaiknya, pakai item yang memberikan efek pengurangan cooldown atau slow ke musuh seperti Dawnlight dan  Ominous Premonition. Untuk menambahkan daya tahan, bisa beli Longnight Guardian atau Succubus Cloak. Kemudian, untuk item roam cukup pakai Crimson Shadow – Redemption yang bisa memberikan tambahan shield kepada rekan satu tim dalam area. 

*** 

Sun Bin sejatinya sangat efektif, sayangnya enggak banyak pemain yang bisa memaksimalkan kemampuannya di pertandingan. Alhasil, Hero ini dianggap dark system. Tapi sekarang kamu bisa memanfaatkan tips di atas agar jadi Sun Bin yang berjasa bagi tim, enggak cuma jadi beban atau pelengkap. 

Jangan lupa untuk baca artikel KINCIR lainnya untuk mendapatkan tips atau info seru seputar game lainnya.  

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.