James Gunn dan Peter Safran, yang kini menjabat sebagai petinggi DC Studios, bakal meluncurkan semesta film DC baru yang diberi nama DC Universe (DCU), setelah Aquaman and the Lost Kingdom dirilis. Berhubung DCU merupakan reboot untuk DC Extended Universe (DCEU), kamu bakal menemukan banyak hal baru di DCU, termasuk film Superman baru dengan pemeran barunya.
Film pertama yang bakal dirilis di DCU adalah Superman: Legacy, yang disutradarai dan ditulis oleh James Gunn. Bukan Henry Cavill, film ini bakal menampilkan pemeran Superman baru, yaitu David Corenswet. Sejak awal mengumumkan proyek Superman: Legacy, Gunn juga telah mengumumkan tanggal rilis untuk film ini, yaitu 11 Juli 2025.
Tanggal rilis Superman: Legacy setelah mogok kerja aktor
Gunn bahkan telah merencanakan jadwal syuting untuk Superman: Legacy, yaitu pada awal 2024. Namun pada Juli 2023 lalu, terjadi aksi mogok kerja yang dilakukan oleh serikat aktor Hollywood. Mogok kerjanya berlangsung selama empat bulan dan berakhir pada 9 November 2023. Mogok kerja ini ternyata berpengaruh pada proses produksi banyak film, bahkan banyak proyek yang perilisannya diundur. Lantas, apakah Superman: Legacy juga bakal mengalami pengunduran tanggal rilis?
Lewat akun media sosialnya, Gunn berkata, “Terima kasih atas upaya kru kami yang berbakat, yang tidak pernah kehilangan kepercayaan selama pemogokan terpanjang dalam sejarah Hollywood, yang tidak pernah melepaskan kaki mereka, terus bergerak maju, menciptakan karakter dan desain set paling menakjubkan yang pernah saya lihat di sepanjang karier saya. Superman: Legacy tetap dirilis sesuai jadwal semula, yaitu 11 Juli 2025.”
Dari pernyataan di atas, Gunn jelas tetap mempersiapkan keperluan syuting Superman: Legacy selama aksi mogok kerja, sehingga dia tidak perlu mengundur jadwal syuting dan jadwal rilis yang sesuai dengan rencana awal. Jadi, penggemar tidak harus menunda rasa penasarannya untuk bisa menonton film ini. Lalu, jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!