Turnamen Mobile Legends: Bang Bang dengan skala terbesar di dunia adalah M-Series. Tahun ini gelaran M-Series sudah memasuki tahun kelima, yang disebut dengan turnamen M5 World Championship.
Babak Wild Card yang berlangsung pada 23 hingga 25 November 2023 menjadi awal dari rangkaian turnamen ini yang akan melangsungkan partai puncak pada 17 Desember 2023 mendatang. Buat tahun ini, persaingan tetap memanas dan membuat seluruh tim termotivasi buat menjadi tim esports MLBB terbaik di dunia.
Sebelum M5 dimulai, KINCIR akan mengajak kamu buat kilas balik dengan membahas tim yang sudah pernah menjadi juara. Penasaran dengan tim esports yang pernah menjuarai M-Series sejak 2019 hingga 2022? Yuk, simak artikel KINCIR berikut ini!
Menjelang M5 mulai, inilah daftar tim yang pernah juara M-Series
M1 World Championship – EVOS Legends
Turnamen M-Series pertama kali digelar pada tahun 2019, dengan nama M1 World Championship. Tim asal Indonesia, EVOS Legends berhasil mengukir sejarah dengan menjadi juara M-Series edisi pertama yang saat itu berlangsung di Malaysia.
All-Indonesian Final terjadi saat EVOS Legends bertemu dengan RRQ Hoshi. Kemenangan yang diraih oleh REKT, Oura, Donkey, Luminaire, dan Wann juga terbilang sangat dramatis. Sempat tertinggal 1-3, tim macan putih menang di tiga ronde beruntun buat mengubah skor jadi 4-3 dan memastikan trofi M-Series yang hingga saat ini masih belum dimiliki oleh tim lain asal Indonesia.
M2 World Championship – Bren Esports
Setelah tim asal Indonesia menjadi juara edisi pertama, kali ini giliran tim asal Filipina yang menjadi juara M-Series. Bren Esports berhasil keluar sebagai usai mengalahkan Burmese Ghouls asal Myanmar dengan skor 4-3. Sama seperti EVOS Legends, Bren Esports juga meraih gelar juara dengan melakukan comeback. Tertinggal 2-3, Bren Esports berhasil membalikkan keadaan menjadi 4-3.
Uniknya lagi, terdapat satu pemain Bren Esports yang juara di turnamen ini yang masih bertahan hingga saat ini. Pemain tersebut adalah Pheww yang bermain sebagai Midlaner, yang akan bermain di M5 World Championship dengan tim yang sama.
M3 World Championship – Blacklist International
Dominasi tim asal Filipina kembali berlanjut ke edisi ketiga M-Series, ketika Blacklist International berhasil menjuarai M3 World Championship. Bahkan dominasi Filipina semakin terlihat, setelah All-Phillipines Final terjadi antara Blaclist International melawan ONIC PH.
Meskipun sempat terlempar ke lower bracket, Blacklist International berhasil menunjukkan mental juara mereka. Bahkan OhMyV33Nus dan kawan-kawan berhasil membantai ONIC PH dengan skor 4-0 buat memastikan gelar M-Series mereka.
M4 World Championship – ECHO Esports
Edisi keempat dari M-Series sepertinya cukup membekas di ingatan penggemar Mobile Legends: Bang Bang tanah air. Pasalnya turnamen ini digelar di Indonesia, dan membuat banyak sekali orang yang berharap jika tim asal Indonesia bisa juara di kandang sendiri.
Sayangnya hal tersebut masih belum tercapai, karena baik ONIC Esports dan RRQ Hoshi yang jadi wakil Indonesia harus tumbang di hadapan tim Filipina. All-Phillipines Final kembali terjadi yang kali ini mempertemukan ECHO Esports dan Blacklist International.
ECHO Esports berhasil keluar sebagai juara turnamen ini usai menang dengan skor telak 4-0 di babak final. Karltzy yang kini bermain di ECHO Esports mencetak sejarah dengan menjadi satu-satunya pemain yang pernah mengangkat dua trofi M-Series. Sebelum juara bersama ECHO Esports, KarlTzy menjuarai M-Series bersama Bren Esports pada tahun 2020.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports ya!