Perhelatan Piala Presiden Esports 2023 hari kedua dibuka dengan babak Grand Final LokaPala yang berlangsung pada hari Minggu (22/10). Sebagai laga pembuka, tentunya pertandingan ini jadi salah satu match yang cukup dinanti oleh penggemar dari kedua tim.
Soalnya, untuk cabang LokaPala, keduanya mempunyai pengalaman yang cukup luas. Maka tidak heran jika keduanya cukup jadi sorotan pada pertandingan Grand Final kali ini.
(Piala Presiden Esports 2023) Punya banyak strategi jadi kunci kemenangan MAHADEWA!
Menariknya, pada babak Grand Final kali ini, OPI ADMIRALS dibuat tidak berkutik dari anak-anak MAHADEWA. Menjalani BO5, OPI ADMIRALS pun tidak dikasih kesempatan satu kali. Jadi, bisa dibilang, kelima pemain dari MAHADEWA sukses mendominasi tiga game berturut-turut tanpa adanya perlawanan.
Namun, ketika ditanya soal pertandingan babak Grand Final tadi, Amatariw selaku pemain dari MAHADEWA pun membeberkan rahasia mutakhirnya. Menurutnya, gaya bermain OPI ADMIRALS memang sudah terbaca dari segi draft pick maupun in-game. Oleh karena itu, lawan pun dibuat tidak berdaya sejak awal hingga akhir pertandingan.
“Kalau dibilang kuat menurut saya benar. Soalnya kita bisa membaca tim-tim yang akan dilawan. Selain itu, kita juga suka latihan scrim sama beberapa tim kuat lainnya. Biasanya, strategi di scrim dan saat tanding pasti kita bedakan mulai dari draft pick, strategi, dan lainnya. Jadi kita selalu punya kejutan saat melawan siapa pun,” ucap Amatariw.
Terbukti cara yang digunakan ternyata bisa membawa MAHADEWA berhasil keluar sebagai juala cabang LokaPala di Piala Presiden Esports 2023 kali ini. Namun, berakhirnya laga tersebut bukanlah akhir dari acara.
Sebab, masih ada dua babak Grand Final lagi yang akan dipertandingan di hari terakhir turnamen. Agar tidak ketinggalan berita terbaru, disarankan untuk terus pantau YouTube kanal YouTube KINCIR dan akun media sosial Instagram KINCIR IESPL agar tidak ketinggalan pertandingan terbaru di hari pertama Piala Presiden Esports 2023.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!