Kabar soal perilisan game Naruto x Boruto: Ultimate Ninja Storm CONNECTIONS memang sudah terdengar dari tujuh bulan lalu. Para fans dan penggemar pun selalu menanti kabar kelanjutan game yang dibesut oleh CyberConnect2 dan Bandai Namco Entertainment.
Pasalnya, melalui trailer pertama, fans dibuat takjub oleh gameplay betarung dengan dunia terbaru dari seri anime Boruto. Terlebih Masashi Kishimoto ikut serta dalam pengembangan projek tersebut.
Naruto x Boruto: Ultimate Ninja Storm CONNECTIONS pamer trailer baru!
Masashi Kishimoto sendiri merupakan salah satu mangaka terbaik di Jepang yang terkenal melalui seri Naruto. Jadi, fans pun bisa berekspetasi tinggi untuk game yang akan rilis di bulan November nanti.
Menariknya, baru-baru ini sang developer telah memberikan trailer terbaru untuk Naruto x Boruto: Ultimate Ninja Storm CONNECTIONS. Dalam video berdurasi dua menit 41 detik, CyberConnect2 membagikan tayangan nostalgia kepada seluruh fans.
Selain memamerkan tayangan Naruto ketika masih remaja, balutan lagu khasnya juga dipasang oleh CyberConnect2. Jadi para penonton anime Naruto di tahun 2000-an, secara tidak langsung pasti akan merasakan nostalgia yang begitu kental.
Selain itu, trek yang dipamerkan kabarnya akan hadir ke dalam game sebagai DLC. Jadi nantinya pemain bisa merasakan nostalgia terhadap beberapa lagu terbaik di seri Naruto seperti GO!!!, FLOW, Haruka Kanata, hingga Silhouette. Namun, kabarnya DLC hanya akan dijual dalam waktu terbatas. Jadi para penggemar diharap untuk terus pantau kelanjutan Naruto x Boruto: Ultimate Ninja Storm CONNECTIONS.
Buat penggemar, game Naruto x Boruto: Ultimate Ninja Storm CONNECTIONS ini merupakan seri Ninja Ultimate Storm pertama yang akan memberikan cerita Naruto dari kecil sampai menjadi Hokage. Bahkan, nantinya cerita tersebut akan berlanjut ke seri Boruto yang sudah tayang.
Game Naruto x Boruto: Ultimate Ninja Storm CONNECTIONS sendiri akan rilis pada direncanakan 17 November 2023 mendatang. Permainan ini juga masuk pada beberapa platform seperti PlayStation 5, PlayStation 4, Xbox One, Xbox Series X|S, Switch dan PC.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!