Turnamen non-publisher terbesar di Indonesia, Piala Presiden Esports 2023 sudah memasuki puncak dari babak playoffs buat kompetisi MLBB Women. Hari terakhir yang berlangsung pada Rabu (13/9), telah menentukan satu tim terakhir yang berhak buat lolos ke babak main event.
Penasaran dengan hasil pertandingan MLBB Women babak playoffs di Piala Presiden Esports 2023 hari ketiga? Yuk, simak artikel KINCIR berikut ini!
Hasil pertandingan Piala Presiden Esports 2023 Presented by Samsung Galaxy MLBB Women babak playoffs hari ketiga!
Hari terakhir dari babak playoffs mempertandingkan dua laga yang sangat menentukan. Pertandingan pertama antara RRQ Mika dan Dewa United Eve di lower bracket bakal menentukan tim mana yang berhak lolos ke final, dan tim mana yang harus angkat kaki dari turnamen ini.
RRQ Mika tampil gemilang pada laga ini, setelah mengalahkan Dewa United Eve dengan skor telak 2-0. Kemenangan yang RRQ Mika dapatkan tidak lepas dari peran Ash, yang terpilih sebagai MVP di laga ini. Pemain yang berposisi sebagai Goldlaner ini membukukan 5/2/12 di statistik K/D/A miliknya.
Kemenangan ini membuat RRQ Mika berhak buat melaju ke babak final, buat menghadapi MBR Delphyne yang sudah menunggu mereka. Laga ini menjadi sangat penting buat kedua tim, karena pemenang antara RRQ Mika melawan MBR Delphyne bakal melaju ke main event.
Pertandingan final sendiri berlangsung dengan sangat ketat, hal itu terbukti dengan permainan kedua tim yang sama-sama kuat. RRQ Mika dan MBR Delphyne berbagi poin di dua ronde pertama dengan skor 1-1, sehingga membuat pertandingan harus memasuki ronde terakhir yang sangat menentukan.
Pertandingan di ronde penentuan juga berlangsung cukup panjang. Permainan defensif dari RRQ Mika mampu menghalau serangan dari MBR Delphyne, meskipun Lelepinkan dan kawan-kawan sudah tidak memiliki base sama sekali.
RRQ Mika berhasil membalikkan keadaan menjelang akhir pertandingan. Pertempuran di Land of Dawn ini sendiri baru berakhir pada menit ke-26. Setelah berhasil mendapat Lord, gempuran RRQ Mika gagal dibendung oleh MBR Delphyne.
Hasil ini membuat RRQ Mika berhak buat melaju ke babak main event, yang akan dipertandingkan di Tennis Indoor Senayan pada 21 dan 22 Oktober 2023. Sementara itu MBR Delphyne harus mengubur impian mereka buat menjuarai turnamen prestisius ini.
Seluruh pertandingan di Piala Presiden Esports 2023 didukung oleh Samsung Indonesia. Perusahaan teknologi terkemuka ini juga memiliki ponsel Samsung Galaxy A34 & A54 Series 5G, yang tentunya nyaman banget buat dipakai nge-game.
Selain itu, kamu bisa menggunakan MyBCA untuk top-up; soalnya top-up voucher game di MyBCA, kapan saja bisa! Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!