Batgirl

Filmnya Batal Dirilis padahal Sudah Jadi, Sutradara Batgirl Ngaku Makin Sedih setelah Nonton The Flash

DC Extended Universe (DCEU) dipastikan bakal berakhir di tahun ini, tepatnya setelah Aquaman and the Lost Kingdom. Jika kita kilas balik, semesta film ini memang mengalami banyak drama dan prahara dalam pengembangannya. Bahkan pada Agustus 2022, Warner Bros. Discovery melakukan pengumuman mengejutkan dengan membatalkan perilisan Batgirl!

Yang membuat pengumuman tersebut semakin mengejutkan adalah sutradara Adil El Arbi dan Bilall Fallah sebenarnya sudah menyelesaikan proses syuting Batgirl. Film ini dibatalkan ketika El Arbi dan Fallah sedang mengerjakan proses editing. Dengan keputusannya Warner Bros., kita tentunya enggak bakal bisa menonton Batgirl baik di bioskop maupun layanan streaming.

Sutradara Batgirl sedih setelah nonton The Flash

Memang cukup banyak proyek DCEU yang dibatalkan, tetapi Batgirl merupakan satu-satunya proyek DCEU yang dibatalkan setelah proses syutingnya sudah rampung. Sebagai sutradara, El Arbi dan Bilall tentu saja merasa sedih karena karya mereka tidak bisa dirilis. Belum lama ini, duo sutradara tersebut menceritakan kesedihan mereka, apalagi setelah mereka menonton The Flash (2023).

Batgirl

Dilansir Insider, El Arbi berkata, “Kami menonton The Flash dan kami jadi sedih. Kami menyukai sutradara Andy Muschietti dan kakaknya, Barbara Muschietti, yang juga memproduseri The Flash. Namun ketika kami menontonnya, kami merasa Batgirl bisa menjadi bagian dari semuanya. Kami tidak mendapatkan kesempatan untuk menunjukkan Batgirl kepada dunia dan membiarkan penonton menilainya, karena penonton adalah bos utama kami.”

El Arbi juga mengungkapkan bahwa Batgirl memiliki konsep yang lebih realistis seperti seri film Batman-nya sutradara Tim Burton, dibandingkan The Flash yang elemen fantasinya lebih besar. Sebelum dibatalkan, Warner Bros. sempat berjanji kepada El Arbi dan Bilall bahwa film mereka bakal dirilis setelah The Flash.

Menurut kamu, apakah Warner Bros. Discovery seharusnya tetap merilis Batgirl? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.