Berita terkini pada pekan lalu kembali didominasi oleh kabar dari industri perfilman Hollywood. Dari semesta perfilman DC, beredar bocoran tampilan pemeran baru Superman yang kini tampak lebih kekar. Selain itu, sutradara film Suicide Squad (2016) juga mengaku bahwa ia masih sakit hati karena filmnya diacak-acak oleh Warner Bros.
Selanjutnya, ada juga kabar bahwa serial The Idol yang turut melibatkan Jennie Blackpink sebagai pemainnya resmi di-cancel sehingga tak lanjut ke season 2. Oh ya, kreator live action One Piece yang tayang di Netflix pada pekan lalu juga buka suara terkait season 2 serialnya setelah pujian terhadap musim pertamanya.
Nah, berikut ini KINCIR sudah merangkum sederet berita terkini dunia perfilman pada pekan lalu yang paling dicari. Yuk, simak!
Berita terkini dunia perfilman
Tuai Pujian, Apakah Serial Live Action One Piece Bakal Berlanjut ke Season 2? Kreator Beri Jawabannya!
Serial live action One Piece yang diproduksi oleh Netflix telah resmi rilis pada akhir Agustus 2023 lalu. Serial yang diadaptasi dari anime populer ini pun mendapatkan respons yang terbilang sangat positif dari kritikus dan juga penonton. Salah satu kreator serial live action-nya pun akhirnya buka suara terkait potensi digarapnya season 2 setelah menuai respons positif tersebut.
Baca berita selengkapnya di sini.
Serial The Idol yang Dibintangi Jennie Blackpink Resmi Di-cancel Setelah Tuai Kontroversi
Jennie Ruby Jane yang merupakan member grup Blackpink melakukan debut aktingnya lewat serial The Idol yang tayang di HBO. Serial ini pun sempat dirumorkan bakal berlanjut ke season 2 setelah menyelesaikan musim pertamanya pada pertengahan 2023 lalu. Namun, baru-baru ini pihak HBO justru resmi membatalkan serial The Idol sehingga gagal lanjut ke season 2.
Baca berita selengkapnya di sini.
Tampilkan Adegan Sensual, Inilah Rating Usia Film Sleep Call yang Dibintangi Laura Basuki!
Pada awal September 2023, kita akan kedatangan film Indonesia terbaru berjudul Sleep Call yang dibintangi oleh Laura Basuki. Jika mengacu pada trailernya, film ini menampilkan adegan yang cukup sensitif dan bahkan sempat dikabarkan bakal memiliki rating usia 21 tahun ke atas. Nah, pada pekan lalu akhirnya terungkap rating usia resmi dari film Indonesia bergenre thriller tersebut.
Baca berita selengkapnya di sini.
Sutradara Suicide Squad Ngaku Masih Sakit Hati karena Filmnya Diacak-acak Warner Bros.
Meski sudah berselang beberapa tahun, David Ayer selaku sutradara film Suicide Squad yang jadi bagian dari DCEU ternyata masih sakit hati terhadap pihak Warner Bros. Hal ini karena film Suicide Squad yang rilis di bioskop pada 2016 adalah versi yang sudah diacak-acak oleh pihak Warner Bros. Ayer pun sakit hati karena dia tidak bisa mewujudkan visi dia sepenuhnya di Suicide Squad.
Baca berita selengkapnya di sini.
Pemeran Baru Superman Muncul dengan Tubuh yang Lebih Kekar demi Persiapan Syuting Superman: Legacy
David Corenswet telah resmi dipilih sebagai pemeran Superman di DCU dan bakal tampil dalam film Superman: Legacy mendatang. Proses syuting Superman: Legacy pun direncanakan baru akan dimulai pada Januari 2024. Namun, belum lama ini beredar foto Corenswet dengan tubuh yang lebih kekar yang berarti ia sudah mulai melakukan persiapan fisik menuju proses syuting film Superman: Legacy.
Baca berita selengkapnya di sini.
***
Dari kelima berita terkini dunia film di atas, manakah yang paling memikat perhatian kamu? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi film lainnya, ya!