5 Kanal Radio Paling Populer di GTA V

Siapa, sih, yang enggak tahu Grand Theft Auto (GTA)? Game bikinan Rockstar ini memang udah dari dulu sanggup membius para gamers. Ada daya tarik tersendiri saat memainkannya. Di game ini, lo bisa menjadi manusia yang benar-benar bebas mau melakukan apa saja. Mau naik pesawat, bisa. Mau terjun payung dari tebing, juga silakan.

Meski banyak hal konyol dan absurd yang ada di dalamnya, GTA enggak pernah digarap secara main-main. Semuanya disiapin secara mendetail banget. Salah satu bukti betapa mendetailnya GTA V adalah hadirnya sejumlah stasiun radio. Lo bisa mendengarkannya layaknya dengerin radio beneran saat mengendarai mobil.

Uniknya, Rockstar sampai memberi lisensi khusus untuk radio-radio buatannya sendiri. Total ada 15 radio yang berlisensi di GTA V. Nah, di antara 15 stasiun radio yang ada di GTA V, lima di antaranya bisa dibilang menjadi yang terbaik dan terasyik buat didengerin.

 

1. Radio Los Santos

Via Istimewa

Sejak zaman GTA San Andreas hingga sekarang, Radio Los Santos jadi salah satu yang paling diminatin. Ada beberapa hal yang bikin Radio Los Santos ini cukup disukain. Salah satunya adalah karena stasiun radio ini selalu memutar lagu-lagu bergenre hip hop. Pas banget sama tema gangster yang dimainin di game ini. Di beberapa forum pecinta GTA kayak GTAforums.com, radio ini memuncaki daftar teratas sebagai radio yang paling disenengin sama para penggemar.

Nah, kalau lo dengerin stasiun radio ini saat mengendarai mobil, lo bakal ditemenin sama penyiar bernama Julio dan Big Boy. Stasiun radio ini sendiri menjadi favoritnya anggota geng Grove Street. Siaran radio ini bisa lo denger kalau lo lagi berada di kota Los Santos, San Andreas, dan Chamberlain. Salah satu lagu yang sering banget diputar di Radio Los Santos adalah “It Was A Good Day” yang dinyanyikan oleh Ice Cube.

 

2. Rebel Radio

Via Istimewa

Buat lo yang suka sama lagu-lagu country setelah main GTA V, bisa jadi stasiun radio inilah penyebabnya. Kalau lo perhatiin, ada satu stasiun radio yang cuma nyetel lagu bergenre country. Stasiun radio inilah biang keroknya. Dari situs gta.wikia.com disebutin kalau lagu-lagu country yang diputar di Rebel memang salah satu yang paling ngehit pada zamannya. Bahkan, diceritain juga kalau salah satu karakter utama GTA V, Trevor, demen banget sama Rebel Radio

Radio ini baru bisa lo denger kalau lo masuk kota San Andreas atau Harmony juga Blaine Country. Selain itu, Jesco White yang jadi penyiar radio juga seru banget bawain acara. Nah, ada banyak lagu country jadul yang diputar di stasiun radio ini. Salah satunya “It Don’t Hurt Anymore” dari Hank Thompson.

 

3. Electro Choc

Via Istimewa

Rumahnya lagu-lagu benafas electro di GTA, ya cuma ada di radio Electro Choc. Yap, soal lagu-lagu asik, Electro Choc memang jagonya. Mereka adalah salah satu radio yang udah nimbrung lebih dulu di seri GTA sebelumnya. Yap, tercatat radio ini udah muncul dan mulai mengudara sejak GTA IV , Electro Choc memang radio yang asik banget buat didengerin. Apalagi stasiun radio ini disiarin sama penyiar asal Italia bernama Francois. Buat lo yang seneng banget main GTA dan Electro Choc sering lo denger, maka suara Francois pasti udah akrab di telinga lo.

Waktu di GTA IV, stasiun radio ini bisa lo dengar dengan jelas kalau lo lagi ada di Algonquin. Karena Electro Choc ini radio bergenre EDM, jadi lagu-lagu kayak “A City Under Siege” dari Boy 8-Bit, “Nude Night” dari The Chemical Brothers, atau “Bad Men” dari Crookers bakal rutin diputarkan.

 

4. Broker

Via Istimewa

Bawaannya kayak pengen ngebut saat memutar radio ini di mobil. Yap, saluran radio Broker hanya memutar lagu-lagu bernada cadas alias rock and roll dan punk. Yap, lagu dengan nada-nada keras memang paling asik lo dengar saat lagi nyelesain misi atau mungkin pas dikejar-kejar polisi. Lagu-lagu yang diputar di radio ini memang enggak begitu up-to-date. Namun, tetap saja Broker selalu bikin lo semangat.

Broker dipandu sama penyiar bernama Juliette Lewis. Di antara penyiar radio lain, nada suara penyiar yang satu ini bisa dibilang paling bikin semangat. Lagu-lagu yang biasa muncul di radio ini antara lain “Mayday”-nya Unkle atau lagu “Chocaine” dari Cheeseburger.

 

5. Weazel News

Via Istimewa

Beda sama radio-radio yang udah disebutin diatas. Kali ini ada radio yang enggak sama sekali memutar lagu. Yap, radio yang dimaksud adalah Weazel News. Stasiun radio yang satu ini adalah korporasi yang punya banyak media. Mulai dari TV, jaringan internet, hingga radio. Sesuai namanya, Weazel News memutarkan siaran berita yang ada di game. Misalnya saja berita saat lo menjadi buronan atau lagi dikejar-kejar polisi.

Stasiun radio yang pertama kali muncul di GTA Liberty City Stories punya jangkauan yang luas. Di mana pun lo berada, Weazel News tetap bisa lo dengerin. Oh, iya, kalau lo mau tau di mana kantor Weazel News, lo bisa ke pergi ke Little Seoul dan menemukan kantornya di sana.

***

Itu dia lima radio di GTA V yang mungkin biasa atau sering banget lo dengerin saat bermain. Terbukti game yang digadang-gadang sebagai salah satu game terbaik sepanjang masa ini selalu sukses bikin gamers betah berlama-lama bermain. Bahkan, sampai ke hal yang cukup mendetail seperti siaran radio. Buat lo sendiri yang udah main GTA V, mana stasiun radio yang paling sering banget lo putar?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.