Era Daniel Craig sebagai pemeran James Bond telah berakhir lewat film No Time to Die yang rilis pada 2021 lalu. Yap, setelah 15 tahun memerankan karakter tersebut, Craig memutuskan pensiun sebagai sang Agen 007 sehingga karakternya dibuat tewas pada No Time to Die. Meski begitu, franchise film James Bond masih akan terus berlanjut dengan tentunya melibatkan pemeran baru.
Rumor tentang siapa sosok penerus Daniel Craig sebagai 007 pun sudah banyak beredar bahkan sebelum sang aktor pensiun dari perannya. Mulai dari Henry Cavill yang terkenal sebagai pemeran Superman, Idris Elba, hingga Margot Robbie sekalipun. Nah, belum lama ini muncul kabar terbaru terkait aktor yang akan meneruskan Daniel Craig dalam franchise film bertema mata-mata tersebut.
Melansir The Direct, Aaron Taylor-Johnson yang terkenal sebagai pemeran Quicksilver di MCU belum lama ini kabarnya bertemu dengan Barbara Broccoli selaku produser James Bond. Pertemuan ini terjadi karena Taylor-Johnson menjadi kandidat kuat untuk memerankan sang agen 007. Meski belum ada kesepakatan yang terjadi, pertemuan Taylor-Johnson dengan Broccoli kabarnya berjalan dengan sangat baik.
Peluang Aaron Taylor-Johnson meneruskan jejak Daniel Craig pun terbilang cukup besar. Pasalnya, ia kini sudah menginjak usia 32 tahun dan juga postur tubuh yang gagah sehingga sangat pas untuk memerankan James Bond. Kabarnya, seandainya benar-benar terjadi kesepakatan, pengumuman Aaron Taylor-Johnson sebagai pemeran terbaru James Bond akan berlangsung pada Maret atau April 2023 ini.
Nah, apakah menurut kamu Aaron Taylor-Johnson cocok untuk menjadi 007 terbaru? Share pendapat kamu dan ikuti terus KINCIR untuk kabar terbaru seputar film lainnya, ya!