7 Bintang Ini Tercatat Sebagai Aktor Paling Banyak Dialog dalam Film

Makin sering jadi bintang utama, makin banyak dialog yang diucapkan!

Salah satu kemampuan yang harus dimiliki seorang aktor adalah menghafal. Sebab, semua dialog dalam skrip yang diberikan harus bisa dihafalkan dengan baik. Dialog-dialog itulah yang nantinya akan menghantarkan cerita.

Pada tahun 2017, Kaylin Pavlik seorang data analyst terkenal pernah membuat riset tentang siapa saja aktor Hollywood yang paling banyak omong dalam film. Ia mengumpulkan ribuan film dan menghitung kata-kata yang keluar dari masing-masing aktor, lengkap dengan segala improvisasi yang dapat menambah jumlah kata yang dilontarkan.

Nah di bawah ini adalah hasil penelitian yang mengungkapkan siapa saja aktor yang paling banyak bicara dalam film. Siapa saja mereka?

Aktor yang paling banyak dialog dalam film

7. Dustin Hoffman – 4175 Kata

Pada masa kejayaanya, Dustin Hoffman adalah seorang aktor yang punya banyak fans dari seluruh dunia. Aktor kawakan ini selalu totalitas dalam berakting. Sepanjang kariernya Hoffman telah bermain dalam puluhan film sejak debut beraktingnya pada tahun 1967. Semua orang akan menganggap jika pemeran Meyer Lansky dalam film The Lost City adalah seorang legenda perfilman.

Hoffman tercatat sebagai salah satu aktor yang kerap berimprovisasi di depan kamera. Namun improvisasinya selalu membuat dialognya semakin tebal dan karakter yang ia mainkan semakin hidup. Banyaknya film yang ia mainkan dan improvisasinya yang bank membuatkan Hoffman dikenal sebagai aktor yang paling banyak berdialog dalam film. Rata-rata ia bicara 4175 kata dalam film.

6. Tom Hanks – 4194 Kata

Sudah banyak penghargaan dimenangkan oleh aktor kelahiran tahun 1956 ini. Tom Hanks memang aktor serba bisa yang telah mainkan ratusan film dan serial sepanjang kariernya. Karakter Forest Gump, Profesor Robert Langdon di trilogi Davinci Code sampai Woody di Toy Story begitu melekat bagi ayah dari empat anak itu. Banyaknya film yang dia mainkan bikin Tom sempat dijuluki The Nicest Guy in Hollywood

Selain itu ia juga pandai menerjemahkan dialog dari skrip yang ia perankan. Beberapa improvisasinya membuat kata-kata yang dilontarkan jadi terasa lebih mengena. Karena Tom Hanks kerap berperan sebagai pemeran utama, itu artinya dia selalu punya porsi dialog yang lebih banyak dari aktor lain. Kaylin mencatat, rata-rata kata yang dilontarkan oleh Tom Hanks adalah 4194 kata dalam satu film.

5. Jack Nicholson – 4419 Kata

Kerap tampil nyentrik dalam banyak karakter yang ia perankan. Jack Nicholson jelas bisa kita sebut sebagai aktor berkelas Hollywood. Peran yang ia mainkan seolah hidup dan selalu mengesankan penonton. Sebut saja karakter Joker dalam film Batman atau karakter Jack Torrance dalam film The Shining yang berhasil membuat penonton bergidik

Jack Nicholson jadi salah satu aktor yang sering mendapat karakter utama. Ketenarannya membuat banyak sutradara percaya jika ia bisa membawakan peran dengan baik. Sebab itu Jika dirata-rata Jack jadi salah satu akor yang paling banyak bicara dalam film. Rata-rata ada 4419 kata yang ia ucapkan dalam film

4. Kevin Costner – 4610 Kata

Meski terlihat cool dan enggak pecicilan, nyatanya Kevin Costner juga jadi salah satu aktor paling banyak ngomong saat membintngi film. Suami dari Christine Baumgartner ini rata-rata berbicara sebanyak 4610 kata dalam sebuah film yang ia bintangi.

Kevin Costner telah membintangi puluhan film dalam kariernya. Salah satu karakter yang begitu melekat pada pria asal California ini adalah karakter Frank Farmer dalam film The Bodyguard. Hingga saat ini, ada banyak orang yang selalu ingat karakter tersebut jika melihat sosok Kevin 

3. Leonardo diCaprio – 4681 Kata

Main film sejak usia yang begitu belia, ia kemudian mendapatkan popularitasnya di usia 23 tahun. Leonardo diCaprio memang sosok legenda hidup dunia perfilman Hollywood. Karakter Jack dalam film Titanic jadi karakter yang akan selalu melekat pada sosoknya. Di usianya yang telah 47 Leonardo masih terus berkarya. Terbukti pada tahun 2023 mendatang ada lima film yang menggunakan jasannya

Kecakapan dia dalam berbicara, penuturan dan aktingnya di depan kamera selalu meyakinkan. Sebagai aktor yang sudah malang melintang lama dan hampir selalu jadi pemeran utama. Leonardo diCaprio tercatat sebagai salah satu aktor yang paling banyak mengucapkan kata dalam sebuah film. Rata-rata aktor keahiran tahun 1974 itu bicara 4681 kata dalam satu film. 

2. Tom Cruise – 4893 Kata

Pecinta film mana yang enggak mengenal dia. Tom adalah aktor yang enggak pernah mengecewakan saat berakting. Totalitasnya dalam memainkan sebuah karakter selalu maksimal. Dari banyak film yang ia mainkan, tercatat rata-rata Tom Cruise bicara 4893 kata dalam satu film

Ini jadi rata-rata terbanyak kedua. Sebagai aktor yang terlihat cool, ternyata Tom memiiki kemampuan mengingat yang jempolan. Dengan ditambah improvisasi yang luwes, jadilah Tom Cruise sebagai aktor yang banyak bicara dalam film. 

1. Jim Carrey – 5338 Kata

Jauh melampaui aktor-aktor dalam list ini, ada Jim Carrey sebagai aktor paling banyak bicara dalam film. Kita tau betapa nyentriknya Jim Carrey dalam semua peran yang ia mainkan. Ia juga kerap kali berbicara cepat ketika menuturkan dialog yang harus ia lafalkan. Selain itu, banyak orang mengenal jika Jim adalah sosok aktor yang kerap berimprovisasi

Aktor berkebangsaan Kanada ini selalu berhasil menghidupkan adegan dengan kalimat-kalimat yang kadang enggak ada dalam dialog. Jadi wajar jika Jim Carrey rata-rata mengucapkan 5338 kata dalam satu film. Cukup banyak, kan?

***

Jadi itu tadi beberapa aktor Hollywood dengan dialog paling banyak dalam film. Diantara sederet aktor di atas adakah aktor favoritmu disana?

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.