Spirit Breaker menjadi salah satu Hero strength yang terkenal dengan kemampuannya yang dapat menerjang lawan dari jarak yang sangat jauh. Hal itu membuatnya bisa menangkap target yang berjalan sendirian. Tidak hanya itu, Hero ini juga mampu mengunci lawan manapun dan juga dapat membuat kekacauan di tengah teamfight.
Kekuatan Hero ini terbilang cukup kuat dan menyulitkan lawan. Skill dan ultimate Spirit Breaker ini memiliki kemampuan yang tidak disenangi oleh tim lawan. Pasalnya, terdapat beberapa cara yang dapat membuat Hero ini jadi sangat kuat mau mid game ataupun late game.
Penasaran dengan cara tersebut? Inilah 5 tips Spirit Breaker Dota 2 Jadi Hero Menyulitkan di gameplay Dota 2 versi KINCIR.
Tips terjitu Spirit Breaker Dota 2
1. Build item
Spirit Breaker merupakan Hero semi support yang membutuhkan item support situasional dan yang pastinya item tambahan damage. Sebab, Hero ini memiliki tingkat rotasi yang tinggi dengan skill 1 milikinya. Jadi, item yang dibutuhkan seperti Blade Mail, Daedalus, Hearth of Tarrasque, Assault Cuirass dan juga Black King Bar.
Untuk item tambahan atau situasional item support, kamu bisa juga beli item seperti Urn of Shadow atau bisa juga Magic Wand. Pasalnya, Hero ini memang ditugaskan untuk membadani rekan timnya dan itu kondisi itu membutuhkan item–item seperti itu pastinya.
2. Skill 1 yang serba guna
Skill 1 yang bernama Charge of Darkness ini menjadi salah satu skill yang sangat dibutuhkan oleh banyak player saat in game berlangsung. Skill 1 milik Spirit Breaker ini dapat mengunci satu target lawan dimanapun target itu berada. Baiknya lagi, Hero lawan yang terkena skill 1 Hero ini akan mendapatkan efek stun.
Dengan memiliki skill tersebut, banyak yang bisa dilakukan oleh Hero strength yang satu ini. Bisa untuk rotasi dengan baik, bisa juga untuk menjaga tim kamu yang kena gank. Kegunaan lainnya adalah bisa juga dipakai untuk kabur ketika sekarat.
3. Lakukan solo kill dengan seluruh skill, ultimate, dan bantuan item
Jika kamu membeli item situasional seperti Dagon, kamu dapat melakukan solo kill ke Hero utama lawan dengan mudah. Manfaatkan skill 1 dan efek Bash yang dimiliki oleh Hero tersebut. Lalu dapat kamu lanjutkan dengan mengeluarkan ultimate yang memiliki efek stun juga di dalamnya.
Terakhir bisa kamu tambahkan item Dagon untuk memastikan Hero lawan akan mati ditanganmu. Usahakan juga Hero yang kamu ingin solo kill merupakan Hero dengan HP yang tipis.
4. Jangan sampai salah memilih skill build
Pemilihan skill pada Hero ini haruslah tepat. Hal tersebut bertujuan untuk memperbesar bonus damage dari skill Greater Bash. Selain itu, efek skill 1 ini memiliki damage dan efek stun yang sangat membantu untuk melakukan rotasi ke Hero target lawan.
Jadi sangat pas kalau kamu selalu menambahkan skill 1 dan skill 3 pada Hero tersebut. Sebab, jika kedua skill ini sudah penuh maka kamu semakin pede untuk melakukan rotasi kemanapun kamu mau. Jadi jangan sampai salah mengambil skill ya.
5. Membuka teamfight dengan baik
Skill 1 miliki Spirit Breaker ini dapat membuka teamfight dengan sangat baik. Sebab, skill tersebut dapat menetapkan target ke Hero utama lawan. Namun, saat ingin teamfight pastikan rekan tim kamu lainnya ada posisi tempat teamfight tersebut. Hal itu untuk membantu jalannya mendapatkan kemenangan saat teamfight berlangsung.
Hero support atau carry dengan darah tipis merupakan target pertama dari Hero ini saat ingin melakukan teamfight. Jadi sebelum terjadinya teamfight, pastikan kamu sudah melakukan komunikasi dengan rekan tim soal target yang aakn dibunuh.
Bagaimana? Tertarik untuk mencoba? Semoga 5 tips Spirit Breaker Dota 2 tadi bisa bikin kamu jadi pemain yang berbahaya di pertandingan. Jangan sungkan tulis di kolom komentar, ya! Jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR agar kamu enggak ketinggalan berita terbaru seputar game lainnya.