Film Sinar untuk Genta adalah film drama romantis terbaru Indonesia yang diadaptasi dari novel berjudul sama. Film terbaru dari KlikFilm ini menggaet penyanyi jebolan Indonesian Idol, Ziva Magnolya.
Menariknya, Ziva Magnolya dapat peran sebagai gadis bernama Sinar yang kehilangan penglihatannya. Untuk mendalami peran, Ziva tak tanggung-tanggung dalam meriset bagaimana menjadi gadis yang tidak bisa melihat alias tunanetra atau buta.
“Aku tanya sama sutradara, ada acting coach juga. Dia juga menceritakan bahwa dia punya saudara yang enggak bisa melihat karena kecelakaan. Dan itu memang, aku banyak tanya juga. Apa yang mereka melihat, ya, memang jadi hilang banget gitu. Waktu itu dia bilang satu matanya saja, tapi berpengaruh juga sama mata satunya. Aku lumayan dapat banyak ilmu juga,” ceritanya dalam konferensi pers (23/6).
Penyanyi kelahiran 2001 ini mengungkapkan alasannya menerima peran tunanetra tersebut, meski awalnya dia ragu. “Pasti ada keraguan kecil, aku sendiri kayak ingin menantang diri sendiri, bisa mengembangkan diri lewat kesempatan aku ini. Aku ingin belajar banyak lagi aja,” ujar Ziva sambil tersenyum.
Sinopsis Film Sinar untuk Genta
Sinar untuk Genta bercerita tentang Sinar (Ziva Magnolya) merupakan perempuan yang ditinggal oleh orang tuanya sejak 10 tahun lalu. Saat itu, mereka mengalami kecelakaan tragis yang mengakibatkan kedua orang tua Sinar meninggal dunia. Akibat kecelakaan tersebut, Sinar menjadi buta dan sempat putus asa.
Setelah 10 tahun berlalu, Sinar mencoba peruntungannya dengan mendaftar beasiswa kuliah. Sinar memilih untuk mengambil jurusan seni di kampus yang akan ditujunya. Saat berkeliling kampus, Sinar hampir saja ditabrak mobil yang dikendarai seorang mahasiswa bernama Genta (Naufal Samudra), yang sepak terjangnya cukup mentereng di kampus.
Semenjak kejadian itu, Sinar dan Genta pun mulai menjalin kedekatan. Meskipun begitu, Genta tidak bisa berbuat lebih jauh, karena ia telah memiliki kekasih yang cantik.
Dalam film ini, Ziva Magnolya beradu akting dengan Naufal Samudra, Niniek L. Karim, Nadia Mulya, dan Benaya Farah. Penasaran dengan aktingnya? Kamu bisa tonton film ini di KlikFilm mulai 24 Juni 2022.