Patch 7.09 Dota 2, Update yang Bersahabat dengan Hero Support

Terhitung minggu lalu, tepatnya pada 16 Februari, Valve memberikan update berupa patch terbaru Dota 2, Patch 7.09. Update terbaru kali ini termasuk unik karena enggak terdapat buff atau nerf hero, melainkan hanya perubahan item dan gameplay. Banyak warganet, khususnya penggemar berat Dota 2 yang berkomentar bahwa patch ini merupakan update yang sangat bersahabat dengan role Support. Mengapa bisa demikian? Nah, penjelasan di bawah ini bakal ngasih tau apa aja, sih, yang berubah dalam patch ini. Yuk disimak!

 

1. Perubahan Letak Tower dan Pohon

Via Istimewa

Perubahan kali ini dirasakan oleh Tower Tier 1 di midlane. Tower mid lebih mendekat ke arah sungai. Nah, lo bisa lihat perubahannya lewat visualisasi yang dibuat oleh Wykrhm Reddy di bawah ini.

Tier 1 Midlane Tower Changes. #Dota2 pic.twitter.com/1u45FkOUxS

— Wykrhm Reddy (@wykrhm) February 15, 2018

Adanya Tower mid yang sedikit dekat dengan sungai bisa dibilang akan membuat pemain mid enggak perlu dijaga oleh Support. Hal ini pun bikin para Support lebih santai menjaga Carry di lane lainnya.

Perubahan selanjutnya adalah dihilangkannya pohon yang berada di hutan bawah dari tim Radiant. Dihilangkannya pohon tersebut memungkinkan observer ward bisa diletakkan di sana.

Map Change. #Dota2 pic.twitter.com/MsfXZfDCG7

— Wykrhm Reddy (@wykrhm) February 15, 2018

 

2. Turunnya Gold Awal serta Harga Courier dan Tango

Perubahan yang sangat menarik adalah berkurangnya Gold awal yang tadinya 650 menjadi 600. Perubahan ini membuat beberapa item awal menjadi berkurang, misalnya seperti harga Courier dan Tango.

Harga kurir yang murah membuat patch ini terkesan seperti sangat membantu para pemain Support. Bagaimana enggak? Harga Courier yang tadinya 200 Gold berubah menjadi 50 Gold. Sebelumnya, IceFrog telah melakukan perubahan tentang Courier yang otomatis berubah menjadi Flying Courier.

Selain Courier, item selanjutnya adalah Tango. Item berguna banget buat meregenerasi HP lo. Item tersebut balik lagi seperti semula dengan tiga Charge. Harganya pun berubah menjadi 90 Gold saja.

 

3. Perubahan Mekanisme Stacking dan Bounty Rune

Via Istimewa

Stacking adalah salah satu cara untuk menumpuk Neutral Creep pada suatu camp yang ada di jungle. Jika seorang pemain atau tim melakukan stacking dengan benar, perolehan Gold dan EXP pun menjadi lebih banyak. Nah, di dalam patch 7.09, pemain yang melakukan stacking dengan benar akan terdengar suara audio bahwa proses stacking berhasil dengan efek bonus Gold sebanyak 15%.

Akan tetapi, ketika stacking tersebut direbut oleh tim musuh, tim yang melakukan stacking enggak mendapatkan bonus. Jadi, lo harus berhati-hati kalau mau stacking. Jangan sampai kerja keras lo sia-sia karena enggak paham perubahan baru ini.

Selain itu, para pemain Support juga diberikan keuntungan dengan perubahan bounty rune awal. Perubahan tersebut memberi efek +40 Gold bukan hanya untuk satu orang yang berhasil mendapatkannya. Efek tambahan Gold setelah update patch 7.09 bisa dirasakan satu tim. Tentunya hal ini memungkinkan munculnya pertarungan epik untuk memperebutkan rune di awal pertandingan.

***

Bagaimana menurut lo? Apakah patch ini benar-benar membantu para pemain Support? Jangan ragu untuk berkomentar pada kolom di bawah ini, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.