Daftar Lengkap Tim yang Akan Bertanding di PMPL SEA Championship 2022!

Hari Minggu (8/5) kemarin menjadi awal dari berlangsungnya rangkaian turnamen PMPL SEA Championship 2022. Turnamen PUBG Mobile paling berbengsi di Asia Tenggara tersebut telah memulai babak play-ins.

Babak play-ins sendiri merupakan kesempatan terakhir bagi tim-tim esports asal Asia Tenggara untuk bisa bertanding di turnamen tersebut. Babak tersebut biasanya diisi oleh tim yang menampati posisi 4 hingga 6 PMPL di tiap-tiap negara.

Bigetron RA, NFT Esports, dan Voin Esports menjadi tim asal Indonesia yang berpartisipasi dalam babak tersebut. Namun sayangnya ketiga tim tersebut gagal melaju ke babak final PMPL SEA Championship 2022.

Adapun tiga tim yang berhasil masuk ke babak final PMPL SEA Championship 2022 dari babak play-ins ialah HAIL Esports, The Infinity, dan Tong Jia Bao Esports.

Team Secret merupakan juara bertahan turnamen PMPL SEA Championship.
Team Secret merupakan juara bertahan turnamen PMPL SEA Championship. Via Istimewa.

Seluruh tim yang berlaga dalam turnamen tersebut dapat kamu lihat melalui daftar di bawah:

  1. Team Secret (Malaysia)
  2. Vampire Esports (Thailand)
  3. Bacon Time (Thailand)
  4. TEM Entertainment (Thailand)
  5. ION Esports (Indonesia)
  6. EVOS Reborn (Indonesia)
  7. RRQ Ryu (Indonesia)
  8. Yoodo Alliance x 4Rivals (Malaysia)
  9. Dingoz Esports (Malaysia)
  10. Farang Lejund (Malaysia)
  11. Box Gaming (Vietnam)
  12. D’Xavier (Vietnam)
  13. BN United (Vietnam)
  14. HAIL Esports (Thailand)
  15. The Infinity (Thailand)
  16. Tong Jia Bao (Taiwan)

Turnamen PMPL SEA Championship Spring 2022 sendiri akan digelar di Malaysia, dan akan berlangsung pada tanggal 10 hingga 12 Juni 2022. Ini merupakan gelaran kelima dari turnamen PUBG Mobile dengan skala Asia Tenggara.

Indonesia akan diwakili oleh ION Esports, EVOS Reborn, dan juga RRQ Ryu. Sementara itu Thailand menjadi negara yang akan mengirimkan tim terbanyak, karena terdapat lima tim asal Thailand di turnamen tersebut.

***

Jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar video games, esports, dan film!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.