MPL season 9 sudah berlangsung selama 7 minggu. Dalam minggu yang makin panas ini, Bigetron Alpha dipertemukan dengan ONIC Esports. Kedua tim besar ini sama-sama memperebutkan kemenangan untuk menambah poin di klasemen sementara MPL season 9 ini.
Kedua tim memperlihatkan permainan yang sangat menegangkan. Saking sengitnya pertandingan, game ketiga harus dihelat sebagai match penentu kemenangan. Selama 3 game berturut-turut, ONIC Esports dan Bigetron Alpha memberikan permainan terbaiknya mereka.
Game pertama berhasil dimenangi oleh ONIC Esports dengan permainan gila dari ONIC Drian. Masuknya lagi Kage Drian ke MPL season 9 ini, bikin perubahan signifikan terhadap performa ONIC Esports. Tim landak kuning ini menjadi sangat mematikan dengan kehadirannya.
Tidak dimungkiri, ONIC Esports dapat mempertahankan permainannya dengan sangat baik. Tak heran, soalnya permainan ONIC Esports di minggu-minggu sebelumnya MPL season 9 juga nampak konsisten.
Lanjut pada game ke dua, Bigetron Alpha berhasil menyamakan kedudukan menjadi seri 1-1. BTR Matt dan BTR Bottle tampil sadis di match ke dua melawan ONIC Esports.
Bigetron Alpha berhasil menang 13-3 lawan ONIC Esports. BTR Maxx berhasil menonjolkan kesangaran jungler-nya dengan Hero overpower, Baxia. Pada game kedua ini BTR Bottle mendapatkan MVP dengan poin KDA 6/0/5.
Sayangnya, pada game terakhir, ONIC Esports berhasil memantapkan kedudukannya di top 3 klasemen MPL season 9 sementara. ONIC Sanz berhasil mendapatkan MVP di game terakhir dengan Hero assassin andalannya. Tidak sampai di situ, ONIC Kiboy juga memberikan tekanan yang sangat baik kepada lawannya.
Wah seru banget ya! Kedua tim telah memberikan yang terbaik untuk tim serta para fans dan penonton yang menyaksikan! Sekali lagi selamat untuk ONIC Esports!