Pemain film Losmen Bu Broto yang diwakili oleh Mathias Muchus, Maudy Koesnaedi, dan Erick Estrada, melakukan silaturahmi dengan pencipta serial Losmen, Tatiek Maliyati. Silaturahmi hangat tersebut dilakukan sambil nonton film layar lebarnya, di sebuah studio di Jakarta Pusat pada 5 November 2021.
Tatiek Mulyati mengaku dirinya menikmati saat menonton film ini. “Saya bisa menikmati menonton yang ini (film Losmen Bu Broto). Karena ini ada semacam nostalgia, ya,” ujarnya.
Usai nonton film ini, Mathias Muchus, Maudy Koesnaedi, ditemani sang produser, Andi Boediman, Robert Ronny dan Pandu Birantoro berbincang dengan Tatiek Mulyati.
“Kalau antara serial Losmen dengan film Losmen Bu Broto tidak bisa dibanding-bandingkan. Yang kemarin Losmen, yang sekarang Losmen. Tapi, zaman sudah beda. Jadi, kita tidak bisa membanding-bandingkan. Yang dulu bagus, yang ini bagus,” lanjut wanita kelahiran 10 November 1934 tersebut.
Kehangatan film ini bahkan sudah bisa kamu rasakan saat trailernya rilis beberapa waktu lalu. Suasana kekeluargaan hadir di penginapan yang dikelola oleh Bu Broto, Pak Broto, dan ketiga anaknya yang bernama Pur, Sri, dan Tarjo.
Film ini juga relevan dengan realita saat ini, terutama mengenai peran wanita. Mari simak videonya di bawah ini.
Sinopsisnya bercerita tentang keseharian Pak Broto dan Bu Broto mengelola sebuah losmen keluarga dengan ketiga anaknya. Dengan suasana pedesaan di Yogyakarta, film ini menjadi salah satu rekomendasi film keluarga yang cocok ditonton di layar besar.
Film keluarga ini siap tayang di seluruh bioskop Indonesia pada 18 November 2021. Selain Mathias Muchus dan Maudy Koesnaedi, film ini juga diperankan oleh Maudy Ayunda, Putri Marino, Baskara Mahendra, Kiky Ex Cjr, Marthino Lio, Danilla Riyadi, dan Kill The Dj.
Apakah kamu makin penasaran dengan filmnya? Siap nostalgia? Update terus kabar terbaru soal film Indonesia hanya di KINCIR, ya.