Inovasi GameSir menciptakan gamepad untuk game mobile, membuat GameSir G5 begitu diminati oleh para gamer, termasuk di Indonesia. Apalagi di saat game mobile bergenre MOBA, seperti Mobile Legends dan Arena of Valor, atau game FPS, seperti Rules of Survival, sedang begitu diminati. Hal ini membuat GameSir G5 menjadi produk yang paling dinanti gamers.
Akhirnya, GameSir merilis gamepad GameSir G5 enggak lama setelah gelaran CES 2018 berlangsung. Yap, GameSir G5 resmi dirilis di situs Kickstarter mulai hari ini. Berminat untuk membeli? Lo bisa dapatin GameSir G5 di sini.
Untuk memeriahkan perilisan GameSir G5 di Kickstarter, GameSir mengadakan banyak penawaran menarik, loh. Di antaranya ada diskon 30%, gratis GameSir Remapper A2, gratis GameSir Carry Case, gratis GameSir exclusive hoodie, dan penawaran lainnya. Barang yang nanti lo beli akan mulai dikirimkan pada Maret 2018. Biar enggak penasaran, lo bisa lihat daftar penawarannya di bawah ini.
"Penjualan perdana GameSir G5 memang tersedia secara eksklusif di situs Kickstarter. Meski begitu, para pembeli bisa mendapatkan berbagai reward menarik, mulai dari harga yang jauh lebih murah serta bonus yang melimpah. Di antaranya ada bonus GameSir Remapper A2, GameSir Hoodie, atau GameSir Carry Case," ungkap Fajar Arifin, mewakili GameSir Indonesia Business Dept.
GameSir G5 merupakan gamepad yang didesain khusus untuk game MOBA dan FPS tanpa harus menggunakan remapper terlebih dahulu. Gamepad ini memiliki desain yang berbeda dibanding dengan gamepad GameSir lainnya. Lo bisa menemukan sebuah trackpad di bagian kanan GameSir G5. Trackpad tersebut bisa dimanfaatkan untuk mengarahkan skill pada game MOBA serta mengatur sasaran tembak untuk game FPS.