Fable merupakan seri game ber-genre action RPG untuk platform Xbox, Xbox 360, Xbox One, Windows, dan MacOS. Seri Fable diterbitkan oleh Microsoft Studios dan dikembangkan oleh Lionhead Studios. Sayangnya, Lionhead Studios telah ditutup pada 2016 lalu. Seri Fable pertama kali dirilis pada 8 Oktober 2004 dan terakhir dirilis pada 25 Juli 2017.
Banyak orang mungkin berpikir bahwa seri Fable kemungkinan besar enggak akan berlanjut karena ditutupnya Lionhead Studios. Namun, Microsoft sepertinya ingin menepis dugaan tersebut karena baru-baru ini beredar rumor bahwa seri Fable bakal dilanjutin lagi sama Microsoft, loh.
Eurogamer mendapatkan informasi dari beberapa narasumber bahwa Microsoft berencana untuk membangkitkan kembali seri Fable. Jika proyek ini benar-benar dijalankan Microsoft, maka mereka akan menunjuk developer lain untuk mengembangkan seri terbaru Fable. Kemungkinan besar, Microsoft akan menunjuk Playground Games untuk mengembangkan proyek ini.
Playground Games pertama kali didirikan pada 2010. Game pertama mereka, yaitu Forza Horizon, mengadaptasi simulasi balapan berkaliber tinggi ke dalam open world. Game terbaru Playground Games, yaitu Forza Horizon 3, mendapatkan kesuksesan baik secara penjualan maupun kritik. Forza Horizon 3 terjual hingga 2,5 juta kopi, sehingga menjadikannya sebagai game Xbox One terlaris ke-3.
Bagaimana menurut lo, guys? Apakah Playground Games bisa menghadirkan seri terbaru Fable dengan baik?