(One Piece) 5 Teori Harta Karun yang Ada di Laugh Tale

-Harta karun One Piece yang ada di Laugh Tale jadi sebuah misteri besar.
-Teori ini merupakan kemungkinan apa harta karun yang sebenarnya tersimpan di pulau terakhir itu.


Dalam serial anime One Piece, Luffy terobsesi untuk mengikuti jejak Gol D. Roger dan mengungkap harta karun tersembunyi di pulau terakhir, Laugh Tale. Selama ini, banyak sekali misteri yang menyeliputi harta karun tersebut. Terlebih sang Raja Bajak Laut juga diceritakan tertawa ketika sampai di sana.

Hal ini menyebabkan banyak spekulasi beredar. Seperti apa, sih, harta karun yang sangat dicari semua bajak laut di One Piece ini? Untuk itu, simak yuk beberapa teori liar mengenai harta karun One Piece berikut ini!

1. Reruntuhan Kerajaan Kuno

Via Istimewa

Karena pulau Laugh Tale dihapus dari peta, bisa jadi ini adalah lokasi Ancient Kingdom yang diceritakan hilang beratus abad lalu. Laugh Tale bisa saja berisi reruntuhan kerajaan kuno yang menyimpan banyak misteri.

Roger mengungkapkan bahwa dia telah belajar semua rahasia dunia setelah mengunjungi Laugh Tale. Bisa jadi, harta karun yang tersimpan di sana juga merupakan kekayaan Kerajaan Kuno yang tidak ternilai.

2. Semua Harta Karun dan Kekayaan Roger

Via Istimewa

Sebelum dieksekusi, Roger mengatakan bahwa dirinya meninggalkan semua harta karun Roger Pirates di Laugh Tale. Hal ini membuat dunia One Piece memasuki Era Bajak Laut. Belum diketahui sebenarnya apa saja kekayaan Roger yang sangat berharga itu, namun siapapun yang bisa mendapatkannya akan menjadi sangat kaya.

Selain harta yang bernilai ekonomi, mereka yang bisa mengikuti jejak Roger tentu akan mendapatkan gelar Raja Bajak Laut yang sangat diincar oleh Luffy. Wajar jika pada akhirnya, banyak sekali bajak laut yang ingin mengikutinya dan menjadi saingan berat Luffy seperti Blackbeard atau bahkan anggota Worst Generation lainnya.

3. One Piece Hanya Cerita Lucu?

Via Istimewa

Roger menamai pulau terakhir di Grand Line dengan sebutan Laugh Tale. Pasalnya, di dalam anime dan manga One Piece, Roger dan krunya diceritakan tertawa sampai terpingkal-pingkal ketika tiba di Laugh Tale. 

Bisa jadi, cerita Joy Boy yang ada di Laugh Tale merupakan sebuah anekdot alias cerita lucu. Belum jelas seperti apa cerita yang telah dibaca Roger itu, namun sepertinya hal ini sangat bikin penasaran. Jadi enggak sabar ingin lihat Luffy membaca cerita Joy Boy di akhir perjalanan One Piece.

4. Pohon Buah Iblis

Via Istimewa

Satu hal yang membuat pulau terakhir di Grand Line sangat sulit ditemukan adalah kemungkinan bahwa ada senjata berbahaya yang disimpan di sana. Inilah sebabnya Pemerintah Dunia menghilangkannya dari peta.

Sudah banyak teori bahwa ada pohon buah iblis di suatu tempat di One Piece. Bisa jadi sumber kekuatan tersebut berpusat di Laugh Tale dan oleh karenanya banyak orang mengincar tempat ini. 

5. Harta Karun Terbaik adalah Teman

Via Istimewa

Ingat kata pepatah bahwa harta karun terbaik adalah teman? Nah, bisa saja ternyata tidak ada harta karun apapun yang tersimpan di Laugh Tale. Justru, teman dan perjalanan yang telah dilakukan Luffy dan kawan-kawan lah yang paling berharga. Inilah kenapa Roger juga tertawa setelah mendapati bahwa tidak ada apa-apa di Laugh Tale.

Jika benar, kejadian ini bisa saja klise bagi setiap orang. Terlebih, jika memang tidak ada apa-apa dan One Piece hanya sebuah metafora, bisa jadi Luffy harus melakukan petualangan lagi, entah itu untuk menantang pemerintahan dunia atau menjaga reputasinya sebagai Raja Bajak Laut.

***

Nah, kalau versi kalian sendiri, akan seperti apa harta karun One Piece ini? Jangan sungkan untuk bagikan kesan kalian di kolom bawah, ya! Sementara itu, terus ikutin tulisan menarik seputar anime lainnya hanya di KINCIR.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.