Samsung Galaxy A Series, yaitu Galaxy A32, A52, A72 yang dirilis pada acara Samsung Unpacked (17/3) merupakan upgrade dari line up A Series generasi sebelumnya, yaitu Galaxy A31, A51, dan A71. Perangkat smartphone Galaxy A52, A52, A72 digadang-gadang punya segala fitur untuk anak muda yang suka bikin konten out of the box, berkreativitas sesuai passion, dan seru-seruan dengan teman.
Galaxy A52, A52 5G dan A72, membuat inovasi yang powerful dapat dijangkau oleh semua orang. Smartphone terbaru ini memberikan pengguna kemampuan untuk berkomunikasi dan mengekspresikan diri dengan tiga keunggulan utama, yaitu kamera, layar, dan performa. Tak hanya itu, terdapat pula teknologi water and dust resistant IP67 yang memungkinkan smartphone ini tahan air pada kedalaman 1 meter.
Dalam sesi Online QnA Galaxy Awesome Unpacked (18/3), teknologi dan fitur pada Galaxy A Series tak hanya mendukung kreativitas dan kegiatan sehari-hari saja, tetapi juga mendukung tantangan di era Better Normal ini. “Kami ingin mendukung anak muda untuk lebih out of the box. Juga dalam menjawab tantangan di masa pandemi, kami ingin device ini memberikan rasa aman, karena mudah dibersihkan. Jadi, selain mendukung kreativitas juga mendukung wellbeing,” ujar Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager Samsung Mobile.
Dengan teknologi tahan air dan debu, Galaxy A Series bisa dibersihkan dengan desinfektan. Sementara, dalam mendukung wellbeing, Galaxy A Series juga memperluas pengalaman selular kalian dengan memberikan akses kepada Galaxy Ecosystem yang terdiri dari perangkat-perangkat terhubung seperti Galaxy Buds Pro, Galaxy SmartTag, dan Galaxy Tab.
Buat pencinta film, main game, atau suka mendengarkan musik, Galaxy A Series ini memanjakan kalian dengan pengalaman yang imersif dengan scrolling display yang smooth. Tak hanya itu, untuk menambah ketenangan hati kamu, ada baterai yang tahan lama, yaitu 5000 mAh yang bisa tahan 6—7 jam.
Dilengkapi audio Dolby Atmos, memungkinkan kamu nonton film atau main game dengan suara yang jernih. Makin lengkap jika ditambah dengan penggunaan Galaxy Buds+, dijamin hidup kamu jauh dari bising dan serasa masuk dalam film atau game.
Buat content creator atau social expressor, kamu juga akan dimanjakan dengan kamera sebagai tool utama. Dengan teknologi kamera utama 64MP, kamera Ultra Wide, Macro, dan lensa tele, memungkinkan kamu capture momen yang menakjubkan. Lagi-lagi, tak perlu takut mengambil momen ketika suasana hujan karena teknologi IP67. Ada juga optical image optimization buat kamu yang anti shaking-shaking club.
Dilengkapi juga NFC dan desain yang anak muda banget. “Kami ingin mencoba speak to gen Z dan milenial bahwa Samsung memikirkan kebutuhan mereka lewat Galaxy A Series,” lanjut Irfan.
Galaxy A32, A52, dan A72 di Indonesia sebagai bentuk komitmen Samsung menghadirkan inovasi menakjubkan yang terjangkau untuk semuanya berkat “Awesome Camera, Awesome Screen, dan Awesome Performance”. Samsung Galaxy A32, A52, A72 hadir dengan empat pilihan warna yaitu, Awesome Violet, Awesome Blue, Awesome Black, dan Awesome White.
Samsung Galaxy A32 dapat dipesan dengan harga rekomendasi retail Rp 3.599.000 (6/128GB) dan Rp 3.799.000 (8/128GB). Samsung Galaxy A52 dapat dipesan dengan harga rekomendasi retail Rp 4.999.000 (8/128GB) dan Rp 5.399.000 (8/256GB), sementara Samsung Galaxy A72 seharga Rp 5.999.000 (8/128GB) dan Rp 6.399.000 (8/256GB).
Selama periode Awesome Offer yang digelar pada tanggal 17—19 Maret 2021, dapatkan penawaran eksklusif untuk Galaxy A32 di Lazada dengan bonus langsung Galaxy Fit2 senilai Rp 699.000,-, dan Galaxy A52 di Shopee dengan bonus langsung Galaxy Buds+ senilai Rp 1.499.000,-. Sedangkan, Galaxy A72 ditawarkan secara spesial di BliBli dengan bonus langsung Galaxy Buds+ dan Galaxy SmartTag senilai Rp 1.898.000,- pada periode yang sama.
Terlebih lagi, setiap pembelian Galaxy A3, A52, dan A72 pada periode Awesome Launch Offer, kamu juga akan langsung mendapatkan akses gratis VIU Premium selama 6 bulan dengan nilai Rp300.000,- serta paket Indosat Ooredoo 3GB per bulan selama 1 tahun hanya dengan top up Rp50.000,- setiap bulannya.
Siap tampil awesome hanya dalam genggaman? Tunggu informasi seru lainnya hanya di KINCIR, ya.