Beda pengembang tapi pernah dalam satu semesta. Kayaknya, hal ini enggak hanya dialami oleh Marvel dan DC Comics. Para pengembang video game juga ngelamin hal yang sama. Tentunya, itu jadi hal yang menarik bagi gamers karena beberapa game berbagi latar tempat yang sama.
Makanya, enggak sedikit yang nyangka bahwa beberapa waralaba game berhubungan satu sama lain. Kalau lo ngeh, game-game tersebut berada dalam semesta yang sama meski terjadi pada waktu yang berbeda. Nah, kali ini Viki bakal kasih tahu video game yang saling ber-crossover.
Apa aja, sih, game-game yang kemungkinan berada dalam satu semesta yang sama? Simak penjabarannya!
1. Counter-Strike dianggap sebagai prekuel dari Left 4 Dead. Soalnya, dua game tersebut punya kemiripan tempat dan tujuan.
Kemiripannya terletak pada salah satu tempat. Teori populer menganggap bahwa nantinya para teroris bakal menang dan meluncurkan senjata kimia yang bisa ngubah manusia menjadi zombie.
2. Ternyata, Assassin’s Creed, Far Cry, Watch Dogs, dan Ghost Recon punya kesinambungan karakter layaknya Marvel dan DC Comics.
Hubungan empat game tersebut menimbulkan banyak konspirasi antara karakternya.
3. Dilihat dari gameplay-nya, Super Mario Bros dan Banjo-Kanzooie hampir sama. Bahkan, ada teori dari penggemar bahwa keduanya berbagi semesta.
Hal tersebut diungkapkan dalam forum Reddit.
4. Marathon, Halo, dan Destiny juga berbagi semesta. Selain itu, game-game tersebut juga berbagi petunjuk lewat easter eggs.
Kesinambungan ketiganya ramai dibicarakan dalam forum Reddit.
5. Halo dan Dead Space punya kesamaan semesta dengan film The Thing (1982). Kesamaan keduanya terlihat pada makhluk-makhluknya.
Kesamaan tersebut banyak dianggap masuk akal oleh penggemar di Reddit.
6. Teori penggemar juga menganggap bahwa GTA V, Manhunt, dan Red Dead Redemption juga berasal dari jagat yang sama.
Dilansir IGN, kisah berawal dari GTA dan Manhunt yang punya latar sama lalu berlanjut pada Red Dead Redemption.
7. Semua game dalam waralaba Valve pada dasarnya memiliki semesta yang sama meski berbeda judul dan lini masa.
Contohnya adalah game Half-Life, Portal, Left 4 Dead, dan Counter-Strike.
8. Masuk akal bahwa game Mario dan The Legend of Zelda berada dalam latar yang sama. Soalnya, keduanya sama-sama jebolan Nintendo.
Lewat forum Reddit, karakter atau pun easter eggs dua game tersebut tumpang tindih alias saling berkolaborasi.
9. Agak mengerikan kalau semesta Call of Duty dan Far Cry sama-sama berada dalam lini masa Perang Dunia ke-2.
Teori ini juga populer di kalangan gamers lewat Reddit.
10. Enggak sedikit yang enggak percaya bahwa game Mass Effect dan Dragon Age satu jagat dengan The Sims 3.
Dilansir Reddit, menurut para penggemar, karakter-karakternya berasal dari planet yang sama.
11. Meski bukan dengan sesama game, ada juga penggemar yang nyangka bahwa game Infamous ngambil latar yang sama dengan film Chronicle (2012).
Diungkapkan lewat Reddit, kesamaan terletak pada easter eggs dan teknologi.
12. Hubungan antara SSX 3 dan Burnout terbaca pada seri Burnot Paradise yang salah satu karakternya crossover dari SSX 3.
Dilansir Gamesradar, meski berbeda timeline, keduanya tetap saling berkaitan.
13. Enggak hanya berbagi easter eggs, Battlefield Bad Company dan Mirror's Edge juga berbagi semesta.
Lewat Reddit, penggemar berteori bahwa Mirror’s Edge muncul setelah Battlefield Bad Company yang terlihat dari informasi dalam elevator.
14. Hitman punya kesamaan semesta dengan Kane and Lynch lewat artikel di surat kabar dalam serial game Hitman: Blood Money.
15. Game Jak and Daxter berhubungan dengan Uncharted lewat benda aneh yang berbentuk telur Paskah.
Keduanya saling berbagi semesta meski berada dalam waktu yang berbeda.
***
Nah, itulah game-game yang saling berhubungan meski berasal dari waralaba yang berbeda. Kehadirannya bermacam-macam. Namun, kebanyakan petunjuk ditampilkan lewat easter eggs dan cameo. Meski munculnya hanya sesaat, ini cukup jadi petunjuk buat penggemar. Nah, sebagai gamer sejati, lo percaya sama teori crossover yang mana?