– Meski Endless Battle jadi item lifesteal andalan, Haas’s Claw tetap lebih cocok jika Hero-hero ini yang menggunakan.
– Mereka yang lebih cocok dengan Haas’s Claw harus punya DPS yang tinggi.
Haas’s Claw merupakan item offensive yang biasanya digunakan pemain Mobile Legends saat memasuki fase mid game. Item seharga $1.810 tersebut dapat meningkatkan +70 Physical Attack dan +25% Physical Lifesteal. Selain itu, Haas’s Claw juga memiliki kemampuan pasif yang dapat memberikan ekstra +10% Physical Lifesteal ketika HP Hero di bawah 40%.
Sebagai item offensive, Haas’s Claw digunakan berkat kemampuan lifesteal yang sangat tinggi. Di samping itu, peningkatan Physical Attack juga dapat menjadi alasan sekunder sebuah Hero mengantungi item ini.
Dalam praktiknya, Haas’s Claw kerap menjadi alternatif di samping Endless Battle dan Bloodlust Axe untuk meningkatkan Physical Attack sekaligus mendapatkan kemampuan lifesteal (ataupun Spell Vamp untuk Bloodlust Axe).
Saat ini, Endless Battle memang lebih diandalkan berkat “paket” kompletnya. Namun, ada juga beberapa Hero yang justru lebih butuh Haas’s Claw ketimbang Endless Battle. Biasanya, Hero-hero yang masuk ke dalam kategori tersebut punya serangan Basic Attack dengan DPS yang sangat besar di fase mid hingga late game.
Tanpa berlama-lama, langsung saja simak uraiannya berikut ini, ya!
1. Miya
Miya merupakan seorang Marksman yang mengandalkan kecepatan serang dan tingkat Physical Attack untuk menghabisi musuh. Kedua atribut tersebut membuat Miya memiliki tingkat damage-per-second (DPS) yang sangat tinggi.
Untuk menunjang kemampuan durability-nya, Miya sangat cocok untuk menggunakan Haas’s Claw. Pasalnya, 25% Physical Lifesteal akan sangat penting bagi seorang Miya yang membutuhkan tambahan HP karena tingkat pertahanannya yang relatif rendah.
Sebagai Marksman, Miya kerap diandalkan untuk menghabisi musuh dengan cepat. Peningkatan Physical Attack dari Haas’s Claw terbilang cukup membantu untuk meningkatkan DPS dari Miya pada fase mid game. Memasuki late game, Miya dapat mengandalkan kemampuan pasif dari Haas’s Claw untuk bertahan dalam duel sengit.
2. Layla
Layla mengandalkan tingkat DPS dan kemampuan Burst Damage pada skill-nya untuk menghabisi musuh dengan cepat. Walau memiliki skill Ultimate dengan damage yang tinggi, Layla tetap mengandalkan Basic Attack sebagai sumber serangan utamanya.
Oleh karena itu, Layla sangat cocok untuk mengoptimalkan kemampuan lifesteal dari Haas’s Claw. Dengan kecepatan serang yang tinggi, raihan lifesteal yang akan diperoleh secara simultan akan semakin besar. Skenario tersebut dapat membantu Layla untuk bertahan hidup selama pertarungan.
Selain itu, Layla juga mengandalkan Physical Attack sebagai orientasi damage utama. Dengan Haas’s Claw raihan DPS dari Layla akan mengalami peningkatan yang cukup baik. Sebagai catatan, Layla harus punya item penunjang damage seperti Scarlett Phantom, Berserker’s Fury, atau Blade of Despair di late game.
Moskov
Moskov merupakan Marksman yang cocok menggunakan gaya pertarungan yang agresif. Pasalnya, Moskov dilengkapi dengan kemampuan dash dan stun yang dapat diandalkannya untuk mengunci pergerakan musuh.
Sebagai Marksman, Moskov berorientasi pada serangan Basic Attack sebagai sumber utama raihan damage. Berkaca pada kondisi di atas, Moskov menjadi salah satu Hero yang sangat cocok mengantungi Haas’s Claw.
Dengan Haas’s Claw, Moskov dapat mengoptimalkan tingkat lifesteal dengan kecepatan serangannya. Raihan Physical Lifesteal tersebut dapat membantunya bertahan hidup selama pertarungan. Selain itu, Moskov juga dapat mengandalkan Physical Attack dari Haas’s Claw untuk meningkatkan raihan DPS-nya. Sehingga, Moskov dapat menghabisi musuh dengan jauh lebih cepat.
Alucard
Alucard dikenal sebagai salah satu Fighter di Mobile Legends dengan kemampuan lifesteal yang sangat baik. Apalagi, dia dianugerahi kemampuan lifesteal bawaan dari skill Ulti-nya yang bikin statusnya sebagai Hero “penghisap darah” makin pas.
Sebagai seorang Fighter, Alucard kerap kali bertarung dengan gaya pertarungan yang cukup konfrontatif untuk mengoptimalkan kemampuan lifesteal-nya. Enggak heran, kalau Alucard menjadi salah satu Hero lini depan yang paling mudah untuk diincar musuh.
Dengan penambahan lifesteal dari Haas’s Claw, Alucard akan memiliki raihan lifesteal yang terbilang cukup besar. Selain itu, Haas’s Claw juga memiliki kemampuan unik – Insanity yang dapat meningkatkan lifesteal selama Alucard bermain sangat agresif. Dibantu dengan skill Ulti – Fission Wave, Alucard jadi lebih sulit untuk dikalahkan.
Ruby
Ruby merupakan Hero Fighter yang mengandalkan kemampuan crowd control untuk berhadapan dengan musuh. Sebagai seorang petarung jarak dekat, Ruby dilengkapi dengan kemampuan Spell Vamp yang membuatnya dapat meregenerasi HP dengan sangat cepat.
Nah, mungkin kalian bertanya-tanya, kalau Ruby mengandalkan Spell Vamp, kok, pakai Haas’s Claw yang merupakan item lifesteal? Jawabannya ada pada skill pasif yang membuat Physical Lifesteal dikonversi menjadi Spell Vamp. Artinya, efek lifesteal pada Haas’s Claw bakal aktif saat Ruby menggunakan skill untuk menyerang.
Dibantu dengan rendahnya durasi cooldown, Ruby dapat memaksimalkan kemampuan Spell Vamp dengan sangat mudah. Ruby dijamin tidak akan mudah untuk dihabisi. Selain itu, Haas’s Claw juga dapat meningkatkan raihan damage dari Ruby dengan cukup signifikan.
***
Haas’s Claw merupakan item offensive yang kerap diandalkan untuk mendapatkan kemampuan lifesteal dan peningkatan Physical Attack. Dalam menentukan Hero yang cocok untuk menggunakan Haas’s Claw terdapat beberapa variabel yang harus diperhatikan, yaitu orientasi serangan, gaya pertarungan, dan orientasi jenis damage.
Dalam orientasi serangan dan gaya pertarungan, beberapa Hero yang mengandalkan serangan Basic Attack dapat menjadi pilihan tepat, seperti Miya, Layla, ataupun Moskov. Di samping itu, beberapa Hero dengan orientasi Physical Attack dan gaya pertarungan agresif juga dapat menjadi pilihan tepat, seperti Alucard dan Ruby.
Bagaimana menurut kalian dengan rekomendasi Hero Mobile Legends di atas yang cocok menggunakan Haas’s Claw? Silahkan tulis pendapat kalian di kolom komentar. Serta, ikuti terus informasi terkini mengenai Mobile Legends hanya di KINCIR, ya!