– Drama Korea Bae Suzy di bawah ini tampilkan akting terbaiknya.
– Sebagian besar drama Korea di bawah ini raih rating tinggi atau bersinar di ajang penghargaan.
Tahun ini, Bae Suzy comeback lewat drama Korea terbarunya berjudul Start-Up yang tayang tiap Sabtu dan Minggu di Netflix. Episode keempatnya pada 25 Oktober, meraih rating tertinggi hingga saat ini. Menurut Nielsen Korea, Start-Up mencetak peringkat nasional rata-rata 4,3 persen dan 5,0 persen untuk dua bagiannya.
Salah satu faktornya tentu akting Bae Suzy yang mencuri perhatian. Nyatanya, bukan hanya drakor Start-Up, Suzy menampilkan performa terbaiknya. Berbagai judul lain sebelumnya pun membuatnya bersinar di berbagai ajang penghargaan. Bahkan, terkadang Suzy pun menunjukkan kemampuan vokalnya dengan mengisi soundtrack dari berbagai drama Korea.
Bicara soal aktingnya, kali ini KINCIR bakal merangkum lima drama Korea Bae Suzy dengan peran memikat. Yuk, simak!
1. Dream High (2010)
Drama Korea Dream High menjadi debut Suzy di dunia akting. Dalam drakor in, Suzy berperan sebagai Ko Hye-mi, cewek kaya raya. Sayangnya, bisnis ayahnya gagal setelah ibunya meninggal dunia. Hye-mi pun masuk ke Kirin Art High School untuk mencapai mimpinya menjadi seorang bintang di industri musik Korea.
Dalam drama ini Suzy beradu akting dengan Kim Soo-hyun, Taecyeon dan Wooyoung 2PM, Eunjung T-ARA, dan IU. Drama sekolah ini pun sangat populer di kalangan remaja dan bahkan populer di negara lain selain Korea pada saat penayangannya.
Drama ini pun raih lima piala dari 12 nominasi dalam KBS Awards, termasuk Bae Suzy yang dapat penghargaan sebagai “Best New Actress” dan “Best Couple” bersama Kim Soo-hyun. Bahkan saking populernya, drama ini dibuatkan sekuelnya pada 2012.
2. Big (2012)
Dalam drama ini, Suzy beradu akting dengan Gong Yoo dan Lee Min-jung. Drakor Big bercerita tentang seorang pria yang tertukar tubuhnya dengan orang lain, Seo Yoon-jae (Gong Yoo), pria berusia 30 tahun, dan Kang Kyung-joon (Shin Won-ho), remaja berusia 18 tahun. Hal ini terjadi karena kecelakaan yang menimpa Seo Yoon-jae.
Lalu, seorang gadis SMA bernama Jang Ma-ri (Suzy) memiliki rasa suka terhadap Kang Kyung-joon. Dia datang dari Amerika untuk mencari pria yang dia cintai itu. Namun sayangnya tubuh pria yang disukainya itu terbaring koma di rumah sakit dan jiwanya telah masuk dalam tubuh orang lain.
Bae Suzy yang saat itu merupakan anggota girl grup K-pop Miss A, menyanyikan lagu soundtrack berjudul “Still Love”. Lagu yang berjudul lain “Geuraedo Saranghae” ini menggambarkan pikiran seorang wanita yang cintanya bertepuk sebelah tangan, seperti karakternya Suzy, Jang Ma-ri.
Berkat perannya dalam drama ini, Suzy bersinar di KBS Drama Awards. Dia berhasil jadi nomine “Excellence Award, Actress in a Miniseries” dan memenangkan kategori “Popularity Actress Award”.
3. Gu Family Book (2013)
Drama Korea Gu Family Book bercerita tentang perjalanan seorang pria gumiho, makhluk setengah manusia setengah hewan bernama Choi Kang-chi (Lee Seung-gi). Bae Suzy berperan sebagai Dam Yeo-wool, seorang perempuan yang kuat dan berani. Meskipun merupakan drama sageuk, drama ini menarik untuk ditonton.
Pesona Suzy dan Seung-gi enggak memudar dan akting mereka pun memesona. Berkat kombinasi akting yang apik dari keduanya, Seung-gi dan Suzy berhasil dinobatkan sebagai “Best Couple Award” dalam ajang MBC Drama Awards 2013, selain itu Suzy juga meraih “Best Actress” dalam ajang penghargaan tersebut .
4. Uncontrollably Fond (2016)
Memiliki genre melodrama, drama ini bercerita mengenai seorang bintang yang sedang naik daun bernama Shin Joon-young (Kim Woo-jin) yang jatuh sakit dan divonis dokter hanya bisa hidup dalam waktu beberapa bulan saja. Kisah bermula saat dia bertemu dengan teman semasa sekolahnya, Noh Eul (Bae Suzy), yang merupakan seorang produser film dokumenter.
Pada saat masa penayangannya, drama ini populer dan bikin baper. Bahkan, rata-rata ratingnya antara 8—13 persen. Selain alur ceritanya yang sedih, totalitas akting para karakter utama pun sangat menonjol. Tak heran jika feel dalam drama ini bisa sampai ke penonton dan mengaduk-aduk emosi mereka, karena drama ini tampak begitu nyata dan mampu menarik perhatian.
Bae Suzy tak hanya berakting, dia juga mengisi salah satu soundtrack-nya berjudul "Ring My Bell". Totalitasnya di drama Korea ini pun mengantarkannya kembali ke panggung penghargaan. Suzy dapat piala "Best Star Award" dalam 1st Asia Artist Awards.
5. While You Were Sleeping (2017)
Beradu peran dengan Lee Jong-suk, Suzy mendapatkan pujian saat berperan sebagai Nam Hong-joo dalam While You Were Sleeping. Drama ini bercerita tentang seorang perempuan bernama Nam Hong-joo yang memiliki kemampuan melihat kejadian buruk di masa depan lewat mimpinya. Sementara itu, ada pria bernama Jung Jae-chan (Lee Jong-suk), seorang jaksa penuntut, yang bisa mencegah mimpi buruk Hong-joo biar enggak jadi kenyataan.
Saat penayangan perdananya, drama While You Were Sleeping berhasil mendapat respon yang cukup baik dari penikmat drakor. Suzy juga kembali menyanyikan soundtrack drakornya berjudul “I Love You Boy” dan “Words I Want To Hear”.
Berkat aktingnya yang penuh pikat ini, Suzy kembali meraih penghargaan sebagai “Best Actress” dan “Best Couple Award” bersama Lee Jong-suk dalam SBS Drama Awards 2017. Dia juga dapat penghargaan “Most Popular Actress” di Baeksang Arts Awards.
Bonus: Vagabond (2019)
Vagabond merupakan drama terakhir Bae Suzy pada tahun lalu. Berkisah tentang seorang stuntman bernama Cha Dal-gun (Lee Seung-gi) yang sedang berusaha mengungkap kebenaran seputar kecelakaan pesawat yang dia tumpangi. Usaha yang ditempuhnya pun semakin menarik saat dia bertemu dengan Go Hae-ri (Bae Suzy), seorang anggota NIS.
Rata-rata rating drakor ini raih 9 persen. Alasannnya, tentu pada chemistry Bae Suzy dan Lee Seung-gi, serta alur yang tak melulu soal cinta. Adrenalin kalian bakal terus terpacu tiap episodenya.
Tak heran, drama Korea Vagabond juga mengantarkan Suzy ke panggung penghargaan. Cewek kelahiran 10 Oktober 1994 ini meraih “Top Excellence Award in Miniseries (Female)”, “Best Actress”, dan “Best Couple” di SBS Drama Awards. Selain itu, dia juga dapat penghargaan “Most Popular Actress” di Baeksang Arts Awards 2018.
Special Mention: Start-Up (2020)
Kalau Vagabond menampilkan kisah aksi thriller, kini Suzy kembali membintangi drakor drama romantis. Berperan sebagai Seo Dal-mi, Suzy bukan tipe cewek yang berserah. Dia justru punya pendirian teguh, percaya diri, dan tak mudah menyerah.
Drama Korea Start-Up menampilkan perjuangan sekelompok anak muda yang bekerja di perusahaan rintisan. Drakor ini tayang sejak 17 Oktober 2020. Sejak awal penayangannya, drakor ini mencuri perhatian berkat chemistry Bae Suzy, Nam Joo-hyuk, dan Kim Sun-ho.
Start-Up jadi drakor kedua yang mempertemukan Suzy, Choong-hwan (sutradara), dan Hye-ryun (penulis naskah) dalam satu proyek setelah While You Were Sleeping (2017).
***
Itulah lima peran memikat Suzy dalam drama Korea. Sadar atau enggak, drama Korea yang dibintanginya hampir semuanya berhasil menarik perhatian banyak pencinta drakor.
Makanya, pantas, 'kan, kalau Suzy bisa meraih sederet penghargaan ternama berkat aktingnya yang memukau. Nah, dari daftar drama Korea Bae Suzy di atas, drama yang jadi favorit kalian?