Beberapa tahun belakangan ini, beredar kabar bahwa Sony Pictures berencana untuk ngebuat crossover antara dua waralaba populernya, yaitu Men in Black dan 21 Jump Street. Namun sayangnya, rencana tersebut sepertinya enggak dilanjutin atau ditunda sama Sony Pictures. Apalagi salah satu pemeran utama 21 Jump Street, yaitu Jonah Hill, meragukan keberlangsungan rencana crossover ini. Nah, sebagai gantinya, Sony Pictures dikabarin bakal memproduksi film spin-off dari waralaba Men in Black, loh.
Sony Pictures ternyata enggak berhenti untuk terus ngembangin salah satu waralaba suksesnya. Kisah Men in Black dipastiin akan berlanjut dengan film spin-off baru. Film spin-off ini akan beralih dari para aktor utama film-film Men in Black sebelumnya, yaitu Will Smith yang berperan sebagai Agen J dan Tommy Lee Jones yang berperan sebagai Agen K, ke karakter dari generasi baru Men in Black.
Naskah film ini akan dikerjakan oleh Matt Holloway dan Art Marcum, duo di balik kesuksesan film pembuka Marvel Cinematic Universe, yaitu Iron Man (2008). Selain itu, Steven Spielberg, eksekutif produser trilogi film Men in Black, dipastiin bakal kembali mengisi posisi eksekutif produser film ini.
Film spin-off Men in Black direncanakan rilis pada 17 Mei 2019. Bagaimana, guys, lo setuju dengan rencana film spin-off ini atau masih pengen rencana crossover Men in Black dan 21 Jump Street dilanjutkan?