Lo pasti masih ingat sama lagu “Pine Pineapple Apple Pen” (PPAP) yang sempat hit dan viral tahun lalu? Lagu ini bahkan mecahin rekor dunia sebagai lagu terpendek yang pernah masuk Billboard Hot 100 Amerika, loh. Yap, nama Pikotaro sebagai penyanyi pun dikenal dunia.
Karakter fiktif buatan komedian Kazuhiko “Daimaou” Kosaka ini bakal ngasih kejutan buat para penggemar, loh!
Yap, Pikotaro bakal membintangi sebuah anime pendek. Kabarnya, anime ini jadi anime eksklusif Pikotaro. Dilansir dari SoraNews, Pikotaro bakal punya anime pendek yang berjudul Pikotaro no Lullaby Lu-llaby yang rencananya tayang pada musim panas tahun ini.
Lewat Twitter, sang penyanyi juga ngumumin kabar bahagia tersebut, kalau dilihat dari situs resmi Avex. Dari gambar promosinya, sih, lo bisa melihat keunikan dari anime ini. Terlihat sebuah gambar bergerak yang nunjukin wajah Pikotaro sedang berbaring dengan mata terbuka. Kocaknya, lewat gelembung-gelembung yang muncul dari hidungnya, Pikotaro terlihat lagi ngebayangin banyak hal yang random. Misalnya seorang putri yang lagi duduk, anak ayam, dan makhluk berwarna hijau.
Sama kayak PPAP yang populer tahun lalu, tampaknya, Pikotaro bakal nampilin kekhasan dirinya kembali. Anime pendek ini hanya berdurasi 3 menit per episode. Menariknya, anime ini bakal digarap dengan konsep berbeda.
Pikotaro bakal menghidupkan cerita dengan berimprovisasi berdasarkan ilustrasi yang digambar oleh sang sutradara, Takashi Taniguchi. Nama Pikotaro nantinya dijadiin sebagai kreator orisinal. Sementara itu, Daimaou sebagai pencipta karakter bakal menangani produksi musiknya.
Nantinya, sang komedian bakal jadi seiyuu (sebutan pengisi suara di Jepang). Dia bakal bercerita dengan gaya mendongeng dan bakal nyuarain setiap karakter, termasuk sosok dirinya sendiri. Menariknya, dongeng yang diangkat adalah semacam Gadis Berkerudung Merah atau Gadis Penjual Korek Api. Anime Pikotaro no Lullaby Lu-llaby bakal diproduksi oleh studio DLE dan bakal hadir di televisi dan layanan streaming DTV.
Selain “PPAP”, Daimaou dengan karakter Pikotaro menciptakan lagu-lagu lain dengan gaya yang unik. Lagu-lagu tersebut dirilis melalui kanal resminya di YouTube dan sukses ngeraih jutaan penonton kayak lagu terdahulu. Semoga anime Pikotaro bisa sesukses lagunya, ya!