Ada kabar baik nih buat para geeks yang suka nonton Star Wars sekaligus serial hits HBO, Game of Thrones. Buat fans GoT pastinya tau dong sama Emilia Clarke a.k.a Daenerys Targaryen a.k.a Khaleesi. Sang ratu naga ini bakalan terbang jauh ke galaksi nan jauh disana bersama Han Solo dan Chewbacca dalam Film Han Solo! Yup, aktor asal Inggris ini dikabarkan segera bergabung dengan proyek Film Han Solo sebagai pemeran utama cewek. Kabar ini bukan sekedar rumor karena datang dari situs resmi Star Wars. Jadi lo bisa tenang karena lo enggak bakal kena PHP!
StarWars.com mengumumkan kalo Emilia Clarke yang juga berperan sebagai Sarah Connor dalam Terminator Genisys ini secara resmi ditunjuk sebagai pemeran utama cewek di Film Han Solo yang belum diketahui judulnya ini. Clarke sendiri bakal meramaikan film antologi Star Wars yang kemungkinan besar akan berkisah tentang petualangan awal Han bersama Chewie. Sayangnya hingga saat ini belum ada info lebih detail soal siapa karakter yang akan diperankan Clarke.
Emilia Clarke akan bergabung dengan Alden Ehrenreich dan Donald Glover yang udah ditunjuk sebelumnya sebagai pemeran Han Solo dan Lando Calrissian. Menurut rumor yang beredar, Film Han Solo ini akan mengambil setting waktu sebelum peristiwa di trilogi original Star Wars, tepatnya sepuluh tahun sebelum timeline resmi Star Wars. Artinya, film ini bakal punya setting waktu yang enggak jauh dengan film antologi Star Wars lainnya, Rogue One: A Star Wars Story yang juga punya setting waktu sebelum Star Wars: A New Hope.
Pertanyaan terbesarnya adalah: Siapa karakter yang akan diperankan Emilia Clarke? Untuk saat ini enggak ada yang bisa ditebak. Apalagi setelah Disney membeli LucasFilm di tahun 2012 dan memutuskan untuk nge-reset kanon Star Wars. Apakah dia akan memerankan Princess Leia Organa? Sepertinya teori ini enggak mungkin terjadi, karena Han dan Leia belum pernah bertemu sebelumnya hingga A New Hope. Jadi sama aja Disney membuat kisah baru yang berbeda kalo Clarke emang benar memerankan Leia.
Selain itu terdapat teori kalo Clarke akan memerankan karakter bernama Sana Starros yang muncul di seri komik Marvel-Star Wars 4: Skywalker Strikes. Karakter ini merupakan "istri" dari Han Solo, meskipun Han Solo sendiri enggak mau mengakuinya karena emang pernikahannya hanya sebagai siasat untuk melakukan sebuah perampokan. Sayangnya, teori ini kemungkinan besar juga akan terpatahkan. Pasalnya, Sana Starros merupakan karakter yang berbeda ras dengan Emilia Clarke sendiri karena Disney sepertinya enggak mau repot kena isu whitewashing.
Kemungkinan terbesarnya adalah Clarke akan memerankan seorang karakter baru yang merupakan seorang penyelundup cewek yang juga menjadi kekasih Han Solo. Kalo ngomongin siapa yang jadi kekasih Han Solo, kocaknya beberapa hari lalu George Lucas bilang kalo kekasih Han aslinya adalah seorang Wookie yang dinikahinya. Enggak mungkin kan mb Khaleesi yang imut ini berperan jadi Wookie? Jadi untuk saat ini kita cuma bisa menunggu konfirmasi selanjutnya dari Star Wars.
Film Han Solo ini akan disutradarai oleh Phil Lord dan Chris Miller, yang udah dikenal sebagai sutradara franchise Jump Street dan The Lego Movie. Belum ada konfirmasi lagi siapa aja yang bakal menjadi bintang film ini selain Emilia Clarke, Alden Ehrenreich, dan Donald Glover. Film yang belum diketahui judulnya ini direncanakan akan tayang di bioskop mulai 25 Mei 2018.