MOGFest, Festival Gaming Tahunan Pertama di Indonesia

Pesatnya perkembangan industri game dan komunitasnya di Indonesia menghasilkan berbagai event game yang digelar di berbagai kota. Namun, event-event gaming tersebut umumnya hanya berfokus pada turnamen dan ekshibisi saja.

Padahal, sejatinya industri game tanah air juga memerlukan event yang lebih fresh dan variatif untuk mendukung perkembangannya. Hal inilah yang melatarbelakangi INDOMOG untuk menghadirkan MOGFest.

Berbeda dari event gaming yang udah ada selama ini di Indonesia, MOGFest merupakan sebuah event bertema festival game. Sebagai sebuah festival gaming, MOGFest tentunya lebih dari sekadar turnamen atau pameran game.

Menurut keterangan Hany Pratama selaku CEO INDOMOG, MOGFest sebagai festival game akan menjadi event tahunan. Hal ini selaras dengan tujuannya mengadakan event ini sebagai mediator antara komunitas dan pelaku industri game di Indonesia.

“MOGFest adalah tempat bagi pelaku industri dan komunitas game berkumpul menjadi satu keluarga,” ungkap Hany seperti yang dikutip dari rilis pers (11/5). 

Selama penyelenggaraannya pada 17—19 Mei 2019 di Mall of Indonesia, MOGFest dipadati dengan rangkaian acara meriah. Akan ada berbagai aktivitas dari INDOMOG, komunitas game, dan para pelaku industri game.

 
 
 

View this post on Instagram

Hi MOGers, Yuk ikutan Stand Up Comedy Competition di MOGFEST by Indomog di Mall of Indonesia tanggal 19 Mei 2019. Materi No SARA , No Pornografi, dan No Politik. Durasi 5 Menit saja MOGers! Yuk Ramaikan! Pendaftaran GRATIS!!! . . . Informasi hub nomor diatas, Just chat ☺️ #Indomog #partneringame #MOGFest #standup #standupcommedy #suc #openmic #show #lucu #gokil #festival #moi

A post shared by INDOMOG (@indomog) on

Acara dan aktivitas yang ada di event ini pun variatif. Tak hanya turnamen PUBG Mobile dan Mobile Legends, MOGFest juga menghadirkan berbagai acara menarik seperti kompetisi coswalk, stand up comedy, jual-beli dan pelelangan barang preloved, dan sebagainya.

Selain itu, akan ada aktivitas seru lainnya dari para pelaku industri game, mulai dari publisher, komunitas, serta partner resmi INDOMOG seperti Dareu Indonesia dan Republic Of Gamers.

MOGFest juga turut diramaikan berbagai komunitas game konsol, retro gaming, media game, dan juga Bank DBS selaku media transaksi.

 
 
 

View this post on Instagram

Hi MOGers, Kamu jago ngekill musuh? Tiap hari Push Rank? Ayo buktiin SKILL kamu disini! PUBG MOBILE COMPETITION! Yang akan diadakan oleh INDOMOG pada tanggal 18 dan 19 Mei di @mallofindonesia . Ayo daftar segera di Mogfest.id/competition dan Buruan ajak squad kamu buat Chicken Dinner bareng-bareng! Jangan cuma Skin doang dibagusin, Tunjukkan SKILL kamu disini ???? #Indomog #Mogfest2019 #IndomogFestival #Partneringame #Pubg #PUbgmobile #pubgseru #pubgmoments #squad #chickendinner #bhfyp

A post shared by INDOMOG (@indomog) on

Di momen bulan Ramadan, acara yang fun seperti ini tentu bisa jadi alternatif ngabuburit yang asik buat para gamer. Oleh karena itu, yuk datang ke MOGFest dan rasakan kemeriahan festival gaming di sana. Acara ini juga enggak dipungut biaya alias gratis, kok.

Jangan lupa baca terus KINCIR untuk berita paling update soal video game dan esports!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.