Netflix Umumkan Eden sebagai Proyek Anime Terbarunya

Raksasa penyedia layanan video on demand, Netflix, lagi getol-getolnya menambah jajaran koleksi mereka, mulai dari film hingga serial drama. Beberapa anime orisinalnya juga dinikmati banyak penggemar. Sebut saja B: The Beginning, Devilman Crybaby, dan Ultraman.

Baru-baru ini, Netflix mengumumkan melalui Twitter bahwa mereka sedang memproduksi anime orisinal terbaru berjudul Eden. Dikutip dari Crunchyroll, serial anime fantasi dengan konsep sci-fi ini bakal hadir dalam empat episode pada 2020 mendatang. Enggak cuma itu, Netflix juga mengabarkan bahwa mereka bakal bekerja sama dengan sutradara anime ternama, Yasuhiro Irie, dalam memproduksi Eden.

Via Istimewa

Eden mengambil latar ribuan tahun di masa depan, tepatnya di sebuah kota yang dikenal sebagai “Eden 3”. Kota tersebut semata-mata dihuni oleh robot-robot yang kehilangan majikan yang telah lenyap sejak lama. Pada sebuah kegiatan rutin, dua robot pertanian tanpa sengaja membangunkan seorang bayi perempuan manusia dari keadaan stasis.

Saat eksistensi manusia menjadi tidak lebih dari sekadar mitos kuno terlarang, robot-robot tersebut mempertanyakan apa yang selama ini telah diajarkan kepada mereka. Bersama-sama, dua robot tersebut diam-diam membesarkan anak tersebut di tempat yang aman di luar Eden.

This first look at the new anime EDEN is downright stunning, plus I just learned that it'll be directed by Yasuhiro Irie who worked on (both!) Full Metal Alchemist anime. Cannot wait to check out this four-episode series in 2020. pic.twitter.com/4Pl6JiYMwM

— NX (@NXOnNetflix) April 14, 2019

Selain diarahkan oleh Irie, beberapa staf lain yang turut berpartisipasi juga telah diumumkan. Di antaranya adalah Justin Leach sebagai produser, Toshihiro Kawamoto dan Christophe Ferreira sebagai desainer karakter, serta Kimiko Ueno sebagai penulis naskah.

Ada pula Clover Xie yang bekerja sebagai background art director dan Kevin Penkin yang bakal mengomposisi musiknya. Empat episode anime ini bakal diproduksi dalam kerja sama dengan Qubic Pictures dan CGCG.

Sedikit informasi, Yasuhiro Irie adalah seorang animator dan sutradara terkenal yang telah mengerjakan anime-anime besar, seperti Cowboy Bebop dan Mobile Suit Gundam. Namun, Irie lebih dikenal karena karyanya dalam serial Fullmetal Alchemist. Secara khusus, dia menjabat sebagai sutradara untuk Fullmetal Alchemist: Brotherhood (2009) yang menjadi hit besar sebagai salah satu seri kanon anime modern.

Via Istimewa

Nah, bagaimana ekspektasi kalian mengenai Eden? Apakah anime orisinal Netflix yang satu ini bakal menggugah mata dan batin kita? Jangan sungkan untuk berbagi pendapat kalian di kolom komentar dan simak terus berita-berita seputar anime lainnya hanya di KINCIR!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.